SuaraBatam.id - Seorang perempuan yang pernah kuliah di Universitas Teknologi Nanyang (NTU) Singapura memalsukan ijazah sarjana teknik untuk melamar pekerjaan di lima perusahaan.
Penipuan tersebut dilakukannnya rentang tahun 2005 dan 2021. Melansir straitsnews, perempuan bernama Fonseka Wannerichega Hema Ranjini, 44 tahun akhirnya dihukum atas perbuatannya.
Pada tanggal 23 November, ia dinyatakan bersalah atas dua dakwaan kecurangan dan satu dakwaan pemalsuan. Dua dakwaan serupa akan menjadi pertimbangan untuk hukumannya.
Tak tanggung-tanggung, dengan ijazah palsu itu Fonseka berhasil bekerja di perusahaan berkelas seperti The Walt Disney Company, Marshall Cavendish, dan Scholastic Education International, dengan gaji bulanan antara $4.200 dan $6.800.
Pengadailan Singapura mengatakan Fonseka, yang memiliki kualifikasi pendidikan tertinggi GCE A level, mendaftar di NTU untuk belajar teknik pada tahun 1998, tetapi berhenti pada Agustus 2004.
Pada tahun 2005, Fonseka merancang sertifikat yang menyatakan diri lulus dari NTU pada bulan Juni 2004 dengan gelar sarjana teknik dengan predikat kelas tiga.
Perempuan tersebut menggunakan aplikasi di online dengan menambahkan nama dan jurusannya. Dia mencetak ijazah tersebut di atas kertas kartu dan melaminatingnya. Dengan ijazah palsu itu ia berhasil melamar pekerjaan di berbagai perusahaan.
Berita Terkait
-
Kuasa Hukum Roy Suryo Cs: Pemeriksaan Tersangka Dugaan Fitnah Ijazah Jokowi Pakai SOP Solo!
-
Piala AFF 2026: Jamu Timnas Indonesia di Stadion Jalan Besar, Kapten Singapura Kirim Ancaman
-
Pemuda Indonesia-Singapura Kolaborasi Jaga Stabilitas Multikulturalisme Kawasan
-
Laga Timnas Indonesia Vs Singapura di Piala AFF 2026 Bakal Istimewa, Kenapa?
-
Tim Peneliti Ijazah Jokowi Buka Suara, Sebut Dokumen KPU Harusnya Sah Diuji Publik
Terpopuler
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen