SuaraBatam.id - Gelombang laut di wilayah Natuna berpotensi mencapai ketinggi empat meter. Kepala Stasiun Meteorologi BMKG Ranai, Feriomex Hutagalung, melalui keterangan tertulis yang diterima di Natuna, Rabu mengatakan fenomena tersebut diperkirakan akan berlangsung selama seminggu pada 15-21 November 2023.
"Tinggi gelombang 2,5-4 meter berpeluang terjadi di Laut Natuna Utara, Perairan Utara Kepulauan Natuna, Perairan Barat Kepulauan Natuna, Perairan Timur Kepulauan Natuna, dan Perairan Kepulauan Subi-Serasan," ucapnya.
Selain itu pihaknya juga memperkirakan potensi terjadinya gelombang dengan ketinggian 1,25 sampai 2,5 meter atau kategori sedang di Perairan Selatan Kepulauan Natuna, Pulau Midai, dan Laut Natuna.
Kondisi demikian, kata dia, karena adanya pertumbuhan awan dan peningkatan kecepatan angin akibat adanya daerah bertekanan rendah pada lapisan atas di perairan Natuna bagian barat dan peningkatan aktivitas kecepatan angin dari arah utara Natuna.
"Pada periode 15-21 November berpotensi terjadinya peningkatan gelombang tinggi di wilayah Perairan Natuna," ujar dia.
Oleh karena itu pihaknya mengimbau seluruh masyarakat nelayan dan transportasi laut yang melintasi dan beraktivitas wilayah-wilayah tersebut untuk selalu waspada, pasalnya gelombang empat meter berpotensi mengakibatkan terjadinya kecelakaan laut.
"Dimohon kepada masyarakat yang tinggal dan beraktivitas di pesisir, sekitar area yang berpeluang terjadi gelombang tinggi, agar tetap selalu waspada," ujar Feriomex. [antara]
Berita Terkait
-
Cuaca Senin Pagi: Jakarta Dikepung Hujan Lebat dan Angin Kencang, Cek Daftar Wilayah Terdampak!
-
Cuaca Hari Ini: Hujan Terjadi Hampir di Berbagai daerah dari Banten Sampai Yogyakarta
-
Sedia Payung! Jakarta Bakal Diguyur Hujan Merata Hari Ini
-
Jakarta Diguyur Hujan Ringan Hari Ini, Waspada Kelembapan Udara Meningkat
-
BMKG: Hujan Akan Dominasi Akhir Pekan Perdana 2026, Waspada Petir di Sejumlah Wilayah
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar