SuaraBatam.id - Harga beras di Kepulauan Riau melonjak sejalan dengan pemberitahuan kenaikan harga oleh Presiden Jokowi yang saat ini tengah melakukan operasi pasar agar stabil kembali.
Sementara harga beras di Batam masih terpantau normal.
Dilansir dari Batamnews, pada Senin (6/2/2023), kenaikan harga beras hanya berkisar Rp 500 sampai Rp 1000 saja.
"Kalau info itu (kenaikan harga beras) saya kurang update, sih, Bang. Cuma kalau di kita harga masih standar seperti biasa," ujar SPG beras di salah satu supermarket di Batam, Melsi.
Lanjut dia, biasanya masyarakat Batam membeli beras ukuran 5 kg dengan harga berkisar Rp 55 ribu hingga Rp 70 ribu.
"Beras di Batam ini rata-rata dari Sumatera dan Jawa. Kalau pun nanti harganya naik, paling pas menjelang bulan puasa atau lebaran. Tapi saya juga tak tau pasti apakah nanti akan ada kenaikan harga atau tidak di sini," kata dia.
Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Batam, Gustian Riau juga menyebut hal serupan tak ada kenaikan harga beras di Batam.
"Tak ada (kenaikan harga beras). Sudah kita cek di pasar setiap hari, kok. Mungkin di daerah lain iya, tapi di tempat kita harga tidak ada kenaikan. Beras yang masuk di Batam pun banyak sumbernya," ujarnya.
Baca Juga: Harga Beras Mahal, Pedagang Pasar: Bulog Tak Becus
Tag
Berita Terkait
-
Harga Beras SPHP Semua Wilayah Rp 12.500 per Kg, Pengecer Untung?
-
Harga Beras SPHP Akan Dipatok Sama Rp 12.500/Liter di Seluruh Wilayah RI
-
Klaim Swasembada Dibayangi Risiko, Pengamat Ingatkan Potensi Penurunan Produksi Beras
-
4 WNA Jadi Tersangka Kasus Kebakaran Kapal PT ASL Shipyard di Batam
-
Belasan Nyawa Melayang di Galangan Kapal PT ASL Shipyard: Kelalaian atau Musibah?
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar