SuaraBatam.id - Mega bintang Lionel Messi tak mau menjagokan negaranya Argentina menjadi kampiun Piala Dunia 2022. Dia justru menyebut beberapa negara lain yang akan menjadi juara.
Dikutip dari Sky Sports, Rabu (16/11/2022), Messi mengatakan ketika berbicara soal juara Piala Dunia, pembicaraan akan berarah kepada beberapa negara unggulan.
"Jika harus menempatkan beberapa di atas yang lainnya saya pikir Brazil, Prancis dan Inggris adalah yang sedikit di atas yang lain. Tapi Piala Dunia sangat sulit dan rumit bahwa semuanya bisa terjadi," ujar Messi.
Meski tidak menjagokan Argentina, Messi memastikan skuad La Albiceleste tak sabar untuk segera berlaga di Piala Dunia dan tidak akan menyia-nyiakan kesempatan yang ada.
Diketahui, Argentina datang ke Piala Dunia dengan catatan 35 pertandingan tak terkalahkan dan jika gelaran ini benar menjadi yang terakhir bagi, La Pulga tentu berusaha untuk tampil semaksimal mungkin.
"Kami sangat tertarik. Kami memiliki grup yang sangat bagus yang sangat bersemangat, tetapi kami berpikir untuk pergi sedikit demi sedikit," ungkap Messi.
"Kami berharap untuk memulai Piala Dunia dengan cara terbaik untuk menghadapi segala sesuatu yang datang setelahnya. Semakin banyak Anda bermain dan semakin banyak waktu yang Anda habiskan di lapangan, semakin Anda mengenal satu sama lain," pungkasnya.
Argentina berada di Grup C Piala Dunia 2022 bersama Arab Saudi, Meksiko dan Polandia. Skuad asuhan Lionel Scaloni tersebut akan mengawali perjalan mereka dengan menghadapi Arab Saudi, Selasa (22/11) mendatang. (Antara)
Baca Juga: Tinggal Download dan Tempel di Tembok, Ini Jadwal Lengkap Piala Dunia 2022 versi File PDF
Berita Terkait
-
Timnas Inggris Spesial di Mata Lionel Messi, Juara Piala Dunia 2022?
-
[WOW] Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi Masuk Dunia NFT
-
Tak Ingin Jumawa, Messi Pilih Jagokan Negara Lain Jadi Juara Piala Dunia 2022
-
Jelang Piala Dunia Qatar 2022, Timnas Uni Emirat Arab vs Timnas Argentina Gelar International Friendly Match
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar