SuaraBatam.id - Sosok Mardigu tiba-tiba menjadi trending di Twitter pada Kamis (3/11/2022) pagi.
Diduga, trending tersebut disebabkan sesumbar dirinya yang mengaku tak akan berlangganan listrik PLN lagi.
Hal tersebut ia sampaikan melalui akun Twitter pribadinya @mardigu04.
Dalam cuitannya itu, Mardigu menuliskan Bye bye PLN batubara sebab ia merasa Power Bank yang ia miliki lebih baik ketimbang milik PLN.
Menurutnya, power bank yang dimaksud bisa memasok kebutuhan listrik di rumah dengan kapasitas daya 1300 dan 3300 watt.
Bahkan, ia mengaku power bank tersebut siap untuk dikomersialkan kepada masyarakat.
"Bismillah, tanggal 10 November, kita akan soft launching Power Bank di Solo, Bye bye PLN batubara, bye bye oligar," ujarnya itu.
Mardigu juga menyebut, power bank tersebut sudah dipersiapkan setelah melakukan test selama satu tahun.
Namun setelah cuitannya itu viral, tiba-tiba Mardigu menghapusnya.
Baca Juga: Indonesia Telah Dikenal Sebagai Produsen Nikel Terbesar Dunia
Sayangnya, beberapa warganet sudah mengabadikan cuitan tersebut dalam tangkap layar dan menjadikan cuitannya viral.
"Loh tweet Mardigu kok dihapus," kata akun @@yusuf_*****.
Kini sosok Mardigu masih menjadi trending dengan lebih dari 1.000 warganet membicarakannya.
Seperti diketahui, Mardigu Wowiek dikenal sebagai sosok Bossman Sontoloyo yang sekaligus seorang pengusaha yang berkutat pada bidang investasi berbasis cryptocurrency.
Ia juga sebelumnya dikenal sebagai pengamat militer.
Kontributor : Maliana
Berita Terkait
-
Laga Lima Set! Jakarta Electric PLN Mobile Taklukkan Bandung BJB Tandamata di Proliga 2026
-
Kapasitas Naik Jadi 727 MW, PGE Kejar Target 1,8 GW pada 2033
-
Xiaomi Rilis Power Bank Super Tipis: Mirip Kartu Kredit, Cocok Buat HP Android dan iPhone
-
Indonesia Rising Stars Award 2026 Beri Apresiasi untuk PLN Mobile
-
Volvo EX60 Siap Debut: Terintegrasi Google Gemini, Jarak Tempuh 810 KM
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar