
SuaraBatam.id - Belakangan banyak warga Kepulauan Riau yang mengeluh tak bisa divaksin Booster karena stoknya habis.
Akhirnya, pemerintah Provinsi Kepulauan Riau mendatangkan kembali 18.720 dosis vaksinasi booster dari pemerintah pusat.
“Iya benar sudah masuk hari ini, jenisnya vaksin Pfizer sebanyak 18.720 dosis untuk dibagikan ke seluruh kabupaten/kota di Kepri,” ujar Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kepri Mohammad Bisri melalui pesan aplikasi di Batam, Kepri Selasa.
Bisri menjelaskan pembagian jumlah dosis di Kepri dilihat sesuai dengan jumlah banyak penduduknya, di mana Kota Batam yang paling banyak menerima vaksin.
Baca Juga: Masih Nganggur? Jangan Lewatkan Job Fair Batam 2022: Ada 1.797 Lowongan Kerja Baru
“Untuk Batam sekitar 12.000 dosis vaksin penguat yang dibagikan, disesuaikan dengan jumlah penduduknya,” kata Bisri.
Lalu untuk Kota Tanjung Pinang sebanyak 600 dosis, Kabupaten Bintan sebanyak 300 dosis, Kabupaten Bintan sebanyak 3.600 dosis, Kabupaten Karimun sebanyak 780 dosis, Kabupaten Lingga sebanyak 60 dosis, Kabupaten Natuna sebanyak 936 dosis, Anambas sebanyak 480 dosis dan untuk persediaan di provinsi sebanyak 264 dosis.
Jumlah tersebut, kata Bisri, kemungkinan akan terus bertambah sesuai kebutuhan untuk mempercepat vaksinasi penguat di Kepri. Namun, untuk jenisnya bisa saja vaksin COVID-19 yang diproduksi dalam negeri yaitu IndoVac.
“Kemungkinan untuk selanjutnya kita pakai yang produksi dalam negeri, IndoVac itu,” katanya.
Untuk saat ini, kata dia, vaksinasi COVID-19 untuk dosis pertama di Kepri mencapai 1.789.030 orang atau 99,24 persen, dosis kedua 1.534.698 orang atau 85,13 persen dan dosis ketiga 734.704 orang 53,50 persen. [batam]
Berita Terkait
-
Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Terkini, Sempat Rp17 Jutaan Sekali Terbang
-
Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Tembus Rp17 Jutaan, ke Jepang Cuma Rp5 Juta
-
Rp17 Juta untuk Tiket Pesawat Domestik? Pemudik Meradang Lihat Harga Pasca Lebaran
-
Geleng-Geleng Kepala, Tiket Medan-Batam Lebih Mahal dari Terbang ke Eropa: Nyaris Rp18 Juta
-
Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Nyaris Rp18 Juta Sekali Penerbangan
Terpopuler
- 3 Pemain Abroad Sudah Tiba di Bali Jelang TC Timnas Indonesia
- Media China Yakin Timnas Indonesia Naturalisasi Pemain Berbandrol Rp596 M
- 5 Rekomendasi Cushion dengan SPF 50, Sunscreen dan Makeup Jadi Satu Gak Bikin Ribet
- Kata Ustaz Yusuf Mansur soal Tudingan Pernikahan Luna Maya Tidak Sah Gegara Jeda Ijab Kabul
- 7 Kode Redeem FC Mobile Hari Ini 10 Mei 2025, Klaim Semua Hadiah dari Pemain OVR Tinggi hingga Gems
Pilihan
-
Warga Bekasi Laporkan Dedi Mulyadi ke Komnas HAM Buntut Program Barak Militer Anak Nakal
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp500 Ribuan: 4G Spek Dewa, RAM 3GB
-
7 Rekomendasi Makeup Lokal Terbaik: Brand Milik Artis, Harga Kantong Pelajar
-
Serius Tangani Kasus Aremania Lempari Bus Persik Kediri, PT LIB: Ini Memalukan!
-
6 Brand Kosmetik Lokal Kualitas Internasional, Jangan Terkecoh Namanya!
Terkini
-
9 WNA Dideportasi Imigrasi Batam gegara Salahgunakan Izin Tinggal
-
5 Alasan Mengapa Mobil Rental adalah Pilihan Cerdas untuk Liburan Anda
-
Inilah 5 Kebiasaan yang Membuat Tagihan Listrik Bisa Bengkak!
-
Mantri Perempuan BRI Ini Refleksikan Semangat Kartini: Tanpa Lelah Berdayakan Pengusaha Mikro
-
Rayakan Hari Kartini, BRI Perkuat Komitmen pada Kesetaraan Gender, Berdayakan Kaum Perempuan