SuaraBatam.id - Empat orang calon pekerja migran ilegal diamankan Direktorat Polairud Polda Kepri saat penggrebekan Hotel Ramayana di kawasan Nagoya, Lubuk Baja, Batam, Kepulauan Riau pada Senin (17/10/2022) lalu.
Keempatnya berjenis kelamin perempuan, ikut diamankan bersama seorang tekong berinisial ES (46) asal Sumatera Utara.
"Empat calon pekerja migran ini berasal dari Palembang dan Medan," kata Direktur Polairud Polda Kepri, Kombes Boy Herlambang Selasa (18/10/2022).
Mereka rencananya akan diberangkatkan ke Malaysia tanpa mengikuti prosedur yang berlaku.
Sementara, tekong berinisial ES ini menerima keuntungan sebesar Rp 3 juta per kepala.
"Mereka diberangkatkan dari Kualanamu menuju Batam kemudian hendak diberangkatkan ke Malaysia," kata dia.
Selain mengamankan pelaku, petugas Subdit Gakkum Ditpolairud Polda Kepri juga mengamankan sejumlah barang bukti berupa 1 unit ponsel, 11 lembar uang pecahan 20 Ringgit Malaysia dan 6 lembar uang pecahan 100 Ringgit Malaysia.
Kemudian, struk penarikan tunai bank BRI sebesar Rp 500 ribu serta kwitansi pembayaran kamar hotel Ramayana.
ES kini ditahan dan dijerat dengan Pasal 81 juncto 69 atau Pasal 83 juncto 68 Undang-Undang Nomor 18 tahun 2017 Tentang Perlindungan Pekerja Migran Indonesia juncto Pasal 55 Ayat 1 KUHP.
Baca Juga: Diunggulkan Meraih Gelar Juara Dunia MotoGP 2022, Francesco Bagnaia Bilang Begini
Berita Terkait
-
Pelatih Malaysia Punya Pemikiran Sama dengan John Herdman di Piala AFF 2026, Apa Itu?
-
Timnas Indonesia Berpotensi Segrup dengan Malaysia dan Vietnam di Piala AFF 2026
-
Efek Skandal Naturalisasi Malaysia, Rodrigo Holgano Pertimbangkan Pensiun
-
Bak Bumi dan Langit, Perbandingan Sanksi Lawan Arah di Indonesia dan Malaysia Lengkap dengan Denda
-
Hadapi Anak Asuh Herry IP Lagi, Sabar/Reza Tetap Waspada Meski Unggul Rekor Pertemuan
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya