SuaraBatam.id - Empat orang calon pekerja migran ilegal diamankan Direktorat Polairud Polda Kepri saat penggrebekan Hotel Ramayana di kawasan Nagoya, Lubuk Baja, Batam, Kepulauan Riau pada Senin (17/10/2022) lalu.
Keempatnya berjenis kelamin perempuan, ikut diamankan bersama seorang tekong berinisial ES (46) asal Sumatera Utara.
"Empat calon pekerja migran ini berasal dari Palembang dan Medan," kata Direktur Polairud Polda Kepri, Kombes Boy Herlambang Selasa (18/10/2022).
Mereka rencananya akan diberangkatkan ke Malaysia tanpa mengikuti prosedur yang berlaku.
Sementara, tekong berinisial ES ini menerima keuntungan sebesar Rp 3 juta per kepala.
"Mereka diberangkatkan dari Kualanamu menuju Batam kemudian hendak diberangkatkan ke Malaysia," kata dia.
Selain mengamankan pelaku, petugas Subdit Gakkum Ditpolairud Polda Kepri juga mengamankan sejumlah barang bukti berupa 1 unit ponsel, 11 lembar uang pecahan 20 Ringgit Malaysia dan 6 lembar uang pecahan 100 Ringgit Malaysia.
Kemudian, struk penarikan tunai bank BRI sebesar Rp 500 ribu serta kwitansi pembayaran kamar hotel Ramayana.
ES kini ditahan dan dijerat dengan Pasal 81 juncto 69 atau Pasal 83 juncto 68 Undang-Undang Nomor 18 tahun 2017 Tentang Perlindungan Pekerja Migran Indonesia juncto Pasal 55 Ayat 1 KUHP.
Baca Juga: Diunggulkan Meraih Gelar Juara Dunia MotoGP 2022, Francesco Bagnaia Bilang Begini
Berita Terkait
-
Kalah dari Chen/Toh untuk Kali Ketujuh, Jafar Hidayatullah Akui Permainan Jelek dan Tidak Yakin
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Jonatan Christie hingga Putri KW, 8 Wakil Indonesia Berjuang Hari Ini
-
Malaysia Open 2026 Day 2: Jadwal Laga 8 Wakil Indonesia, MD Perang Saudara
-
Malaysia Open 2026: Alwi Farhan Bidik Start Bagus Awal Tahun
-
Tembus 6 Besar Dunia dalam 6 Bulan, Fajar/Fikri Bidik Tahta Tertinggi di Malaysia Open 2026
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Harga Minyak Anjlok! Pernyataan Trump Soal Minyak Venezuela Picu Kekhawatiran Surplus Global
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar