SuaraBatam.id - Komika Arie Kriting ikut menanggapi tragedi Kanjuruhan yang tewaskan ratusan suporter.
Ia menolak menyalahkan suporter. Melansir Hops.id, menurutnya, kini seluruh pencinta bola sedunia berpihak pada korban meninggal di dalam Tragedi Kanjuruhan, termasuk Bonek mania yang notabene rival dari Aremania.
"Bonek yang bertahun-tahun dibilang musuhan sama Arema saja, sekarang banyak yang belain Arema. Seluruh dunia juga belain Arema," kata Arie Kriting, dilansir Hops.ID dari akun Twitter pribadinya, Rabu 5 Oktober 2022.
"Terus yang berusaha bangun framing seakan-akan ini murni kesalahan supporter tuh pihak mana ya? Belain siapa mereka ini?," katanya lagi.
Baca Juga: Jangan Pernah Lupakan Nama-nama Ini! Berikut 131 Daftar Korban Meninggal Tragedi Kanjuruhan
Tragedi terjadi Sabtu malam, 1 Oktober 2022 di Stadion Kanjuruhan, dipicu usai Arema Malang kalah dari Persebaya Surabaya dalam lanjutan pertandingan sepak bola liga Indonesia.
Sejumlah media melaporkan bahwa pada mulanya, Aremania memasuki lapangan untuk memeluk pemain kesayangannya, namun kemudian terjadi salah paham, dan memicu bentrokan dengan pihak Kepolisian.
Setelah keadaan semakin memanas, pihak kepolisian kemudian menembakkan gas air mata. Itulah yang kemungkinan menyebabkan kepanikan di antara Aremania.
Mereka bergegas meninggalkan stadion, dan saling berdesakan di pintu keluar Stadion Kanjuruhan.
Hal tersebut yang merupakan pemicu Tragedi Kanjuruhan, juga dipertegas pernyataan Javier Roca, Pelatih Arema, yang memberi pernyataan terkait suasana Locker Room saat tragedi Kanjuruhan.
"Yang paling mengerikan saat para korban memasuki [Locker Room] untuk dirawat oleh tim dokter. Sekitar 20 orang masuk dan 4 orang meninggal. Ada supporter yang meninggal di pelukan pemain," katanya, dilansir Hops.ID dari Twitter Fakta Sepakbola, Rabu 5 Oktober 2022.
Berita Terkait
-
Anggap Kartu Merah Maciej Gajos Tak Adil, Carlos Pena Meradang
-
Persija Dipecundangi Arema, Carlos Pena: Rumput Stadion Patriot Buruk!
-
Cetak Gol Indah dari Tengah Lapangan, Rizky Ridho Minta Maaf
-
Dua Kartu Merah Jadi Bumbu Derita Persija Jakarta di Tangan Arema FC
-
Hasil BRI Liga 1: Sembilan Pemain Persija Dibantai Arema FC 1-3
Terpopuler
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Hotman Paris Skakmat Fidaus Oiwobo, Ketahuan Bohong Soal Keturunan Sultan Bima
Pilihan
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Driver Ojol Dapat 'Tunjangan Hari Raya (THR)' 2025, Ini Kriteria dan Syaratnya
Terkini
-
Mengenal Sosok Wakapolda Kepri Baru Anom Wibowo, Pernah Diperiksa sebagai Saksi Kasus Firli Bahuri
-
Jadwal Berbuka Puasa dan Imsakiyah di Batam Jumat, 14 Maret 2025
-
Rotasi Besar-besaran di Polda Kepri! Siapa Saja yang Kena Mutasi?
-
Tiket Gratis Pelni di Batam Masih Tersedia, Begini Cara Mendapatkannya
-
Ini Daftar Lengkap 7 Deputi BP Batam yang Baru Dilantik dan Tugas Mereka