SuaraBatam.id - Tersebar kabar bahwa rumah yang ditempati Rizky Billar dan Lesti Kejora di kawasan Cilandak, Jakarta masih berstatus mengontrak.
Yeni selaku Ketua RT di lingkungan tinggal Rizky Billar dan Lesti Kejora juga menyebutkan bahwa mereka masih mengontrak rumah.
"Yang saya tahu ngontrak," ungkap Yeni, Senin (3/10/2022).
Yeni juga menerangkan bahwa kontrak rumah Rizky Billar dan Lesti Kejora tinggal tersisa dua tahun lagi.
"Kontrak di sini tiga tahun, mereka tinggal di sini sudah setahun lebih," ujar Yeni.
Yeni juga memaparkan alasan Rizky Billar dan Lesti Kejora masih mengontrak rumah sampai saat ini. Keduanya berdalih ada rumah yang masih direnovasi.
"Tapi saya nggak tahu rumah yang itu di mana," kata Yeni.
Sebagaimana diketahui, hubungan Rizky Billar dan Lesti Kejora jadi sorotan usai sang pedangdut melaporkan dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) ke Polres Metro Jakarta Selatan pada 28 September 2022.
Dalam laporannya, Lesti Kejora mengaku dianiaya usai mendapati dugaan perselingkuhan Rizky Billar.
Baca Juga: Tubuh Kurus Lesti Kejora Sudah Dicurigai Inul Daratista: Apa Ya Enak Sama Billar Kalo Begini?
"Saat korban meminta dipulangkan ke rumah orang tuanya, terlapor emosi dan berusaha mendorong korban," bunyi keterangan dalam laporan Lesti Kejora yang bocor ke awak media.
Dijelaskan juga dalam surat laporan bagaimana Rizky Billar mencekik hingga membanting tubuh Lesti Kejora berkali-kali.
"Terlapor membanting korban ke kasur dan mencekik leher korban sehingga korban terjatuh ke lantai dan hal tersebut dilakukan berulang-ulang," lanjut bunyi keterangan dalam laporan.
Imbas tindakan Rizky Billar, Lesti Kejora dalam surat laporan mengaku sakit di sekujur tubuh. Namun sampai saat ini, belum ada pernyataan resmi dari yang bersangkutan tentang apa yang sebenarnya ia alami.
Berita Terkait
-
Duet Bareng Lesti Kejora cs di HUT ke-31 Indosiar, Rita Sugiarto Bangga Lagunya Dinyanyikan Gen Z
-
Deretan Artis yang Diprediksi Melahirkan pada 2026, Momen Penuh Kebahagiaan
-
Biarkan Lesti Kejora Gendong Anak saat Hamil Besar, Rizky Billar Klarifikasi
-
Lesti Kejora Dilabeli 'Tukang Nyinyir', Iis Dahlia: Jangan Pada Marah
-
Iis Dahlia Bongkar Sifat Asli Lesti Kejora saat Off Camera: Tukang Nyinyir
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen