
SuaraBatam.id - Laporan Lesti Kejora terkait kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang diduga dilakukan suaminya Rizky Billar mengejutkan para penggemar.
Kasus KDRT yang menimpa keluarga Lesti Kejora dan Rizky Billar membuat publik syok. Pedangdut jebolan ajang pencarian bakat itu telah melaporkan suaminya ke polisi pada Rabu (28/9/2022) kemarin.
Perkara KDRT tersebut mendapat tanggapan dari berbagai pihak, termasuk rekan sesama artis seperti Irfan Hakim.

Meskipun begitu, Irfan Hakim memilih untuk berkomentar dengan hati-hati sejak kabar ini datang. Ia tidak ingin membenarkan hal tersebut tanpa ada konfirmasi dari Lesti maupun Rizky Billar.
Irfan Hakim dan Raffi Ahmad, pada Jumat (30/9/2022), sempat membahas hal ini sekilas. Keduanya kebetulan menjadi presenter untuk acara FYP Pagi di Trans 7.
Seperti yang diunggah oleh akun TikTok @noonaviaa pada hari yang sama. Saat itu, tampak Raffi dan Irfan yang menujukkan ekspresi lebih serius daripada biasanya.
Keduanya membuka pagi hari dengan kabar KDRT yang dialami oleh Lesti Kejora. Tepat sebelum Irfan Hakim membeberkan sesuatu yang mengejutkan.
Ia menjelaskan bahwa sebelum kabar KDRT tersebut muncul, ia sempat berkomunikasi dengan Lesti. Bahkan Lesti Kejora yang menghubunginya.
Apalagi kabar tersebut datang beberapa jam sebelum acara Infotainment Award 2022 diselenggarakan. Ditambah lagi, Lesti dan Rizky memenangkan Best Couple.
"Sebelumnya tuh di acara dangdut, Lesti seharusnya menjadi juri, tapi mengabarkan bahwa dia tifus," kata Irfan Hakim pada acara tersebut.
Lesti juga memilih tidak menjadi juri karena ingin beristirahat. Sebelum besoknya hadir langsung ke acara Infotaiment Award 2022.
Namun sejak kabar KDRT tersebar luas, Lesti juga tak datang ke acara penghargaan tersebut. Begitu pula dengan Rizky Billar yang tak datang pula.
Apa yang diungkapkan oleh Irfan Hakim ini tentu saja menjadi sorotan. Namun kebanyakan menyorot mata Irfan Hakim yang terlihat sembab.
"Matanya Irfan Hakim sembab banget," kata seseorang.
"Aa' Irfan kayaknya habis nangis," ungkap yang lain.
Berita Terkait
-
Bak Gladiator! Cekikkan Rizky Billar Bikin Kerongkongan Lesti Kejora Bergeser
-
Baim Paula Bikin Konten Prank KDRT dan Visum, Dedy Corbuzier Sampai Ikut Geram
-
Banjir Kerjaan, Rayyanza Cipung Ikut Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Syuting Ekpresinya Buat Gemas
-
Pemahaman KDRT Minim, Pusat Studi Wanita UGM: Mereka Tahu tapi Tidak Paham
-
Pura-Pura Jadi Korban KDRT Sampai Lapor Polisi, Baim Wong dan Paula Verhoeven Dihujat Habis-habisan
Terpopuler
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
- Asisten Pelatih Liverpool: Kakek Saya Dulu KNIL, Saya Orang Maluku tapi...
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Pengganti Elkan Baggott Akhirnya Dipanggil Timnas Indonesia, Jona Giesselink Namanya
- Berapa Harga Sepatu Hoka Asli 2025? Cek Daftar Lengkap Model & Kisaran Harganya
Pilihan
-
Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
-
Kata-kata Jordi Amat Usai Gabung ke Persija Jakarta
-
7 Rekomendasi Merek AC Terbaik yang Awet, Berteknologi Tinggi dan Hemat Listrik!
-
Daftar 7 Sepatu Running Lokal Terbaik: Tingkatkan Performa, Nyaman dengan Desain Stylish
-
Aura Farming Anak Coki Viral, Pacu Jalur Kuansing Diklaim Berasal dari Malaysia
Terkini
-
BRI: AgenBRILink Menjadi Motor Utama dalam Perluasan Layanan Keuangan
-
Berkomitmen Wujudkan Keuangan Berkelanjutan, BRI Perkuat Kontribusi terhadap SDGs
-
BRI Komitmen Bangun Ekosistem Pemberdayaan UMKM Terintegrasi agar Makin Banyak yang Go Global
-
Akselerasi Prestasi, Mandiri Bintan Marathon Kukuhkan Standar Internasional
-
UMKM Susu Ponorogo Bangkit Usai PMK, Berkat Pembiayaan dan Pendampingan BRI