SuaraBatam.id - Penyanyi Lesti Kejora tengah menjadi sorotan publik setelah dirinya melaporkan sang suami, Rizky Billar ke Polres Metro Jakarta Selatan.
Diduga, laporan Lesti pada Rabu (28/9/2022) dini hari itu terkait tindak kekerasan dalam rumahtangga (KDRT) yang dialaminya.
"Iya betul semalam, saudara L sudah melaporkan kasus yang dialaminya," kata AKP Nurma Dewi, dikutip dari KH Entertaintment, Kamis (29/9/2022).
"Laporan saudari L adalah KDRT yang dialaminya, menurut beliau suaminya adalah pelakunya," lanjutnya.
AKP Nurma Dewi pun menyarankan agar Lesti melakukan visum untuk menjadi bukti tindakan KDRT yang dialaminya.
"Ya visum, pasti kita akan melakukan visum karena yang dilaporkan adalah KDRT. Jadi bukti dan faktanya adalah visum," tambahnya.
Selanjutnya, pihak kepolisian akan segera melakukan pemeriksaan terkait dugaan KDRT yang dilakukan Rizky Billar setelah bukti sudah dikumpulkan.
"Secepatnya setelah kita mengumpulkan barang bukti dan saksi-saksi harus kita periksa," ujarnya.
Adapun, publik dibuat tak percaya atas tindakan KDRT yang dialami Lesti Kejora.
Baca Juga: Ramai Lesti Kejora Laporkan Rizky Billar, Yuk Kenali Bentuk-bentuk KDRT
Sebab, selama ini publik mengira hubungan keduanya sangat harmonis di layar kaca.
Buntut dari kabar ini, nama Lesti dan KDRT pun menjadi trending topik di Twitter pada Kamis (29/9/2022) ini.
"Heh? perasaan hubungan pasutri mereka oke² aja, bahkan kemaren abis ada kabar 250jt sebulan, kok tiba² kdrt," kata akun @Nesverland.
"sebuah plot twist yang ga diduga duga," jelas akun @bluruppiuw.
"Kayanya gak yakin deh kdrt, sering liat story bilar ama lesty so sweet bgt kok, dan mereka slalu tampil di tv mesra bgt," tambah akun @imazkyo.
Kontributor : Maliana
Berita Terkait
-
Duet Bareng Lesti Kejora cs di HUT ke-31 Indosiar, Rita Sugiarto Bangga Lagunya Dinyanyikan Gen Z
-
Na Daehoon Bantah Tudingan Lakukan KDRT pada Jule: Tidak Pernah Sekalipun!
-
Deretan Artis yang Diprediksi Melahirkan pada 2026, Momen Penuh Kebahagiaan
-
Biarkan Lesti Kejora Gendong Anak saat Hamil Besar, Rizky Billar Klarifikasi
-
Lesti Kejora Dilabeli 'Tukang Nyinyir', Iis Dahlia: Jangan Pada Marah
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar