SuaraBatam.id - Sesosok pria telanjang dada dalam kondisi tertelungkup menggegerkan warga Jalan Gang, Sungai Pasir, Kecamatan Meral, Karimun pada Senin (26/9/2022) sekira pukul 6.45 WIB.
Saat ditemukan korban yang tak diketahui identitasnya itu sudah tak bernyawa.
Menurut Kapolsek Meral, AKP Brasta Pratama Putra, jenazah yang diidentifikasi sebagai Mr X itu diketahui merupakan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ).
"ODGJ, ditemukan meninggal dunia dengan posisi telungkup oleh warga yang melintas," kata Brasta dikutip dari Batamnews.co.id--jaringan Suara.com, Senin (26/9/2022).
Pihak kepolisian yang mendapat laporan, langsung menuju lokasi dan melakukan olah TKP bersama Tim Inafis Polres Karimun.
Dari informasi yang diperoleh kepolisian, Mr X tersebut sudah pernah ditangani oleh Dinas Sosial Kabupaten Karimun.
"Mr X ini sebatang kara dan tidak memiliki kerabat. Dinas Sosial sebelumnya juga telah melakukan pembersihan terhadap Mr X ini," ujar Brasta.
Setelah dilakukan olah TKP, jenazah Mr X tersebut dievakuasi dan dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Muhammad Sani Karimun untuk dilakukan visum.
"Kita lakukan visum terlebih dahulu. Dan untuk proses pemakaman nanti, kita koordinasikan dengan pihak Dinas Sosial," ujar Brasta.
Berita Terkait
-
7 Ciri-ciri Terkena Gangguan Kejiwaan atau ODGJ, Begini Langkah Penanganannya
-
Warganet Kagum Seorang ODJG Beri Sedekah kepada Pengemis: Memberi Tidak Harus Waras, Tetapi dari Hati
-
Video ODGJ Beri Sedekah pada Pengemis Banjir Pujian, Warganet: Salut Sama Bapak
-
Aksi ODGJ Beri Sedekah Pengemis Curi Perhatian, Warganet: Dia Enggak Miskin Hati
-
Tak Pernah Dapat Bantuan, Bertahun-tahun ODGJ di Jember Ini Tak Punya NIK KTP
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar