SuaraBatam.id - Seorang nelayan di Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau dikabarkan hanyut dan terdampar di pantai Pontian, Malaysia.
Kasat Polairud Polres Karimun, AKP Binsar Samosir menyebutkan nelayan tersebut beruntung selamat.
"Kondisinya selamat, setelah nelayan ini menghubungi keluarga menggunakan handphone warga Pontian Malaysia," ucap Binsar, dilansir dari batamnews--jaringan suara.com.
Nelayan tersebut bernama Suprianto, berlayar menggunakan pompong Tenggiri GT 4 KM Rezeki Jaya, sempat hilang kontak dengan keluarga selama dua hari. Diduga karena cuaca buruk.
Awalnya, pada 20 September 2022, Suprianto melakukan aktivitas nelayan di seputaran perairan Pulau Pisang - Batu Pahat, di koordinat 1°28'03"LU 103°15'17"BT.
"Cuaca buruk, sehingga nelayan Karimun sampai hanyut ke wilayah Pontian, Malaysia," kata Binsar, Jumat (23/9/2022).
Hal itu diketahui setelah Suprianto dapat menghubungi keluarganya di Karimun dengan menggunakan handphone milik warga setempat.
Sehingga, keluarga yang dua hari ini hilang kontak kembali mendapat kabar bahwa Suprianto dalam kondisi selamat.
"Kondisinya selamat, setelah nelayan ini menghubungi keluarga menggunakan handphone warga Pontian Malaysia," ucap Binsar.
Baca Juga: Janji Jordi Amat dan Mimpi di Asia, Timnas Indonesia Menunggu, Liga di Malaysia Laiknya Liga Eropa?
Untuk proses selanjutnya, Satpolairud Polres Karimun akan berkoordinasi dengan pihak Konsulat Malaysia untuk proses pemulangan.
"Saat ini masih koordinasi dengan Konsulat Malaysia untuk proses pemulangan," ujar Binsar.
Berita Terkait
-
Rekan Shin Tae-yong Dikabarkan Kembali ke Malaysia
-
Merawat Kehidupan Nelayan, Dari Keselamatan di Laut hingga Kesejahteraan Keluarga
-
Gaji Fantastis John Herdman Bikin Media Malaysia Kaget, Tertinggi di ASEAN?
-
Gaji John Herdman Bikin Tetangga Iri? Media Malaysia Sebut Tertinggi di ASEAN
-
Herry IP: Kecuali Pemain Korea, Mereka di Atas Rata-rata
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar