SuaraBatam.id - Penyanyi muda jebolan Indonesian Idol Keisya Levronka baru-baru disemprot oleh netizen Malaysia usai gagal membawakan lagunya, 'Tak Ingin Usai' di Anugerah Industri Musik (AIM) ke-23.
Salah seorang netizen Malaysia yang diduga kecewa dengan penampilan Keisya langsung mengungkapkan isi hatinya dengan berkomentar di salah satu cuitan Keisya Levronka.
"Hari ini ke Malaysia lagi, buat nyanyi lagi," tulis Keisya Levronka pada 10 September 2022.
Empat hari kemudian, akun @buddylee1908 memberikan komentar menohoknya. Dia meminta Keisya Levronka buat tidak manggung di Malaysia lagi.
Komentar ini dibagikan setelah Keisya Levronka tampil di AIM ke-23.
"Semoga ini yang terakhir yah. Please jangan ke sini lagi. Suaranya asyik macam tu jerr. Tak ada pembaikan. Merugikan saja undang kamu ke sini," katanya.
Kini komentar @buddylee1908 itu sudah disukai lebih dari 10 ribu like dan mendapat ribuan komentar netizen lainnya.
"Barusan nonton videonya, gue yang denger saja maaf banget kerasa malunya :( kan sudah berkali-kali dikasih tahu bukan buat turunin nadanya? Atau falsetin nggak apa-apa gitu maksudnya demi menyelamatkan tenggorokan juga menyelamatkan karier," tulis salah satu netizen.
"DAN TERJADI LAGI. Kenapa ya nggak benahin diri aja dulu banyakin latihan lagi, istirahat dulu, nanti kalau dikritik lagi melow-melow lebay lagi. Padahal kan kalo gini kasian juga yang ngundang sudah ngeluarin duit banyak tapi mengecewakan terus," imbuh netizen lainnya.
Baca Juga: Sinopsis Film Lara Ati, Karya Bayu Skak yang Dinarasikan dengan Bahasa Jawa Kental
Seperti diketahui, Keisya Levronka sudah berkali-kali gagal membawakan nada tinggi di lagunya sendiri, Tak Ingin Usai. Bukan cuma Malaysia, dia bahkan kerap mendapat kritikan dari netizen Indonesia.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
Terkini
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik