SuaraBatam.id - Rute pesawat Batam-Pontianak akan kambali disedikan oleh Maskapai Lion Air di Bandara Hang Nadim Batam.
Rute pesawat ke pulau Kalimantan itu disediakan pulang pergi, dan berlaku pada 7 September 2022.
Namun, hanya disediakan satu layanan penerbangan sehari dari Bandara Internasional Hang Nadim Batam menuju Bandar Udara Internasional Supadio Pontianak.
Penerbangan dari Batam ke Pontianak berangkat pada pukul 9.40 WIB. Sedangkan dari Pontianak menuju Batam take off pada pukul 16.25 WIB.
"Penerbangan antarpulau tersebut bertepatan momentum “September Ceria” sebagai upaya dalam mempermudah aktivitas kebutuhan masyarakat dengan kategori perjalanan bisnis, keluarga hingga wisata sejalan upaya mendukung pemulihan serta percepatan perekonomian daerah sektor domestik dari wilayah Pulau Sumatera ke Pulau Kalimantan bagian barat," ungkap Corporate Communications Strategic of Lion Air, Danang Mandala Prihantoro, Sabtu (3/9/2022) dikutip dari siaran pers yang dimuat di Batamnews--jaringan suara.com.
Rute Batam – Pontianak – Batam dipersiapkan guna melengkapi pilihan jalur atau penerbangan yang sudah berjalan yaitu singgah di bandar udara lain.
Penerbangan kembali menawarkan kemudahan penumpang untuk melakukan penerbangan lanjutan yang saling terhubung (connecting flight) ke berbagai melalui jaringan Lion Air Group.
Dari Bandar Udara Internasional Supadio ke Sintang, Putussibau, Ketapang, Palangkaraya, Semarang, Yogyakarta Kulonprogo, Surabaya, Makassar, Semarang, Balikpapan, Banjarmasin dan destinasi lainnya.
"Kemudian dari Bandar Udara Internasional Hang Nadim Batam ke Bandar Lampung, Jakarta–Soekarno-Hatta, Jambi, Medan, Padang, Palembang, Pangkalpinang, Pekanbaru, Surabaya, Natuna, Letung Anambas dan kota tujuan lain," kata Danang.
Berita Terkait
-
Kejari Batam: Kasus TPPO dan PMI Ilegal Marak, Lima Hingga Sepuluh Perkara Tiap Bulan
-
Lowongan Kerja Lion Air Group Terbaru 2026 untuk Semua Jurusan
-
4 WNA Jadi Tersangka Kasus Kebakaran Kapal PT ASL Shipyard di Batam
-
Belasan Nyawa Melayang di Galangan Kapal PT ASL Shipyard: Kelalaian atau Musibah?
-
Rentetan Kecelakaan Kerja di Galangan PT ASL Shipyard Kembali Terjadi, Polisi Turun Tangan
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen