
SuaraBatam.id - Marcel Radhival atau biasa dikenal Pesulap Merah akhirnya buka suara mengenai kelanjutan kasus dari laporan Gus Samsudin ke Polda Jatim.
Diketahui, Gus Samsudin sempat melaporkan Pesulap Merah pada awal Agustus 2022 lalu dengan tuduhan pencemaran nama baik dan ujaran kebencian.
Meskipun Gus Samsudin telah meminta damai, rupanya kasus tersebut masih berlanjut di kepolisian.
Bahkan, Pesulap Merah juga sudah mendapat panggilan dari Polda Jatim.
"Kemarin Polda Jatim kesini udah ada panggilan juga karena saya mengajukan keberatan kalau ke Jatim karena jauh banget," kata Marcel, dikutip dari tayangan Youtube Intens Investigasi, Kamis (1/9/2022).
Di sisi lain, Pesulap Merah juga menyebut Polda Jatim lebih mendukung pihaknya.
Bahkan, Polda Jatim sempat menyarankan untuk adu pembuktian tanpa melibatkan laporan polisi.
"Polda Jatim juga sebenarnya lebih support ke kita, kata Polda Jatimnya dari pada buat laporan-laporan drama begini, mending buat arena pembuktian.
Tapi Mas Udinnya tidak mau dengan berbagai alasan kalau menurut pengakuan Polda Jatim," ungkap Marcel.
Baca Juga: Pesulap Merah Disomasi, Rara Pawang Hujan Gandeng Minola Sebayang Jadi Pengacara
Mengenai apa saja pertanyaan saat diperiksa polisi, Pesulap Merah pun mengungkapkannya.
Ia mengaku hanya ditanya mengenai alasan membuat konten video yang membongkar trik perdukunan.
"Saya cuma ditanya maksudnya apa nih buat video ini, tentang yang laporan saya mau bakar tisu tanpa api, ya saya bilang edukasi," jelasnya.
Sebelumnya, Gus Samsudin ingin membuka jalur damai dengan Marcel Radhival atau dikenal Pesulap Merah setelah perseteruannya semakin memanas.
Bahkan, sang paranormal sampai melaporkannya ke pihak berwajib atas tuduhan pencemaran nama baik dan ujaran kebencian.
Kini, Gus Samsudin mengaku kaget karena perseteruan itu melebar hingga sampai ke telinga orang kepercayaannya.
Gus Samsudin pun akhirnya ditegur oleh kyainya dan mengikuti permintaannya untuk berdamai.
Kontributor : Maliana
Berita Terkait
-
Ngakunya Gus, Irfan Wesi Terciduk Cium-cium Godain Cewek Sambil Dangdutan
-
Film Limbad Jeblok dan Cuma Laku 50 Tiket, Pesulap Merah Soroti Kehadiran Gus Idris
-
Pesulap Merah Sebut Indigo Setingan, Sentil Frislly Herlind Kesurupan Cuma Akting
-
Beda Sikap Ustaz Khalid Basalamah dan Raffi Ahmad Usai Dapat Gelar Doktor, Yang Satu Dipuji Selangit
-
Pesulap Merah Bongkar Profil Asli Pendiri Kampus UIPM, Tertera Sebagai Letnan Gadungan
Terpopuler
- Selamat Tinggal Jordi Amat
- Sosok Pengacara Paula Verhoeven, Adabnya di Podcast Jadi Perbincangan
- Mobil Bekas Eropa Murah di Bawah Rp50 Juta, Ini Rekomendasinya Lengkap dengan Spesifikasi dan Pajak
- Daftar Kode Redeem FF Token SG2 Terbaru, Lengkap Sepanjang April 2025
- 12 Potret Rumah Mewah Luna Maya: Usung Modern Tropis, Pakai Listrik 33 Ribu Watt
Pilihan
-
Lulu Hypermarket BSD Milik Muslim Kaya Bangkrut, Punya Harta Rp 93 Triliun
-
Investor Batalkan Proyek Baterai EV Indonesia, Investasi Lebih dari Rp300 T Lenyap
-
Lulu Hypermarket BSD Tutup 30 April 2025, Sisa Barang Diskon 90 Persen
-
Glowing Seketika, Ini 5 Cara Memutihkan Wajah dalam 5 Menit
-
20 Fakta Liverpool Juara Liga Inggris: Arne Slot Meneer Pertama
Terkini
-
9 WNA Dideportasi Imigrasi Batam gegara Salahgunakan Izin Tinggal
-
5 Alasan Mengapa Mobil Rental adalah Pilihan Cerdas untuk Liburan Anda
-
Inilah 5 Kebiasaan yang Membuat Tagihan Listrik Bisa Bengkak!
-
Mantri Perempuan BRI Ini Refleksikan Semangat Kartini: Tanpa Lelah Berdayakan Pengusaha Mikro
-
Rayakan Hari Kartini, BRI Perkuat Komitmen pada Kesetaraan Gender, Berdayakan Kaum Perempuan