SuaraBatam.id - Kabar duka datang dari dunia hiburan di Korea Selatan. Aktris Yoo Joo-eun meninggal dunia di usia 27 tahun. Ia diduga bunuh diri.
Kabar kepergian sang aktris diumumkan oleh kakak laki-lakinya melalui akun Instagramnya pada Senin (29/8/2022) hari ini.
Sang kakak mengumumkan jika sang adik yang membintangi "Big Forest" tvN dan "Joseon Survival Period" TV Chosun ini nekat mengakhiri hidupnya pada hari ini, Senin (29/8/2022) waktu setempat.
Kakaknya juga mengunggah surat wasiat dari Yoo Joo Eun sebagai permintaan terakhirnya.
"Pada tanggal 29 Agustus 2022, Joo Eun telah meninggalkan dunia ini untuk pergi ke tempat yang nyaman.
Bagi yang punya waktu, tolong ucapkan selamat tinggal pada Joo Eun di perjalanan. Sesuai permintaan terakhir Joo Eun, saya membagikan postingan ini," tulis sang kakak dalam Instagramnya.
Kemudian di dalam suratnya, Yoo Joo Eun mengungkapkan perasaannya.
Ia minta maaf kepada keluarganya dan mengaku sudah tidak sanggup untuk menjalani hidup lagi.
Ia juga meminta agar keluarganya tidak menangis saat ia pergi dan meminta agar pemakamannya dihadiri oleh banyak orang.
Berikut surat lengkap Yoo Joo Eun:
"Saya minta maaf karena pergi dulu. Saya terutama minta maaf kepada Ibu, Ayah, Nenek, dan Oppa (kakak laki-laki). Hatiku berteriak bahwa aku tidak ingin hidup. Hidup tanpaku mungkin kosong, tapi tolong jalani dengan berani. Saya akan mengawasi semuanya. Jangan menangis. Kamu akan terluka.
Saya sama sekali tidak sedih saat ini. Saya merasa tegas dan tenang. Saya pikir itu karena saya sudah memikirkan ini sejak lama.
Saya telah menjalani kehidupan yang begitu bahagia yang lebih dari yang pantas saya dapatkan. Itu sebabnya, itu sudah cukup bagiku. Ini cukup. Jadi tolong hidup tanpa menyalahkan lagi.
Saya tidak mati, jadi semuanya, tolong hiduplah dengan baik. Saya berharap banyak orang dipanggil ke pemakaman saya, dan saya ingin melihat semua orang untuk pertama kalinya dalam beberapa saat dan memeriksa siapa saja yang mengalami kesulitan.
Saya sangat ingin berakting. Mungkin itu semua milikku, dan itu adalah bagian dari diriku. Namun, menjalani hidup itu tidak mudah. Saya tidak ingin melakukan hal lain. Itu sangat tidak ada harapan. Memiliki sesuatu yang ingin Anda lakukan adalah berkah, tetapi saya menyadari bahwa hanya ingin melakukan hal itu adalah kutukan.
Berita Terkait
-
Drama yang Dimainkan Yoo Joo-Eun, Artis Korea yang Meninggal Diduga Bunuh Diri
-
Pemuda Asal Lampung Nekat Bakar Diri karena Sering Dibully Miskin
-
Alchemy of Souls Musim Kedua Hanya 10 Episode
-
Siap-Siap! NCT 127 Resmi Umumkan Bakal Gelar Konser di Indonesia
-
Fakta Film Korea Miracle in Cell No. 7 yang Di-remake versi Indonesia
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen