SuaraBatam.id - Seorang perempuan diduga terlibat penjualan judi sijie Singapura di Tanjungpinang, akhirnya diamankan Polresta setempat.
Kapolresta Tanjungpinang Kombes Polisi Heribertus Ompusunggu mengatakan perempuan berinisial A ditangkap Sabtu (20/8), berawal dari informasi dari masyarakat.
Perempuan itu bertindak menampung penjualan sijie Singapura di Jalan Potong Lembu Nomor 23 di Tanjungpinang.
"Mendapatkan informasi itu, Unit Jatanras Satreskrim Polresta Tanjungpinang langsung menuju ke lokasi kejadian dan mengamankan pelaku A beserta sejumlah barang bukti," kata Kapolresta Tanjungpinang di kantornya, Senin, dilansir dari Antara.
Kapolresta menjelaskan barang bukti yang berhasil diamankan dari pelaku A, antara lain uang tunai sebesar Rp600 ribu sebagai hasil penjualan judi, satu buah handphone merek Oppo warna hitam, dan satu buah buku rekapan judi sijie.
Kepada petugas, katanya, pelaku juga mengakui bahwa pemasang permainan judi sijie ini adalah dua pelaku pria berinisial S dan L.
Setelahnya, petugas langsung menangkap pelaku S dan L yang masing-masing sedang berada di rumah dan di sebuah warung kopi.
“Para pelaku dan barang bukti kasus judi sijie ini sudah diamankan di Polresta Tanjungpinang untuk dilakukan proses lebih lanjut," katanya.
Kapolresta menegaskan Polresta Tanjungpinang berkomitmen memberantas segala bentuk tindak pidana perjudian secara konvensional maupun online sesuai instruksi Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo.
Baca Juga: Polda Kepri Ungkap Judi Online Beromzet Ratusan Juta di Tanjungpinang
"Apapun yang namanya perjudian, apakah itu judi darat, judi online, dan berbagai macam bentuk pelanggaran tindak pidana lainnya harus ditindak," katanya menegaskan. [antara]
Berita Terkait
-
Usai 10 Jam Diperiksa Kasus Surat Tanah, Eks Pj Walkot Tanjungpinang Hasan Nginap di Penjara
-
Rapat Pleno Rekapitulasi Suara di KPU Tanjungpinang Ricuh, Ternyata Gara-gara Ini
-
Cara Kotor Den Yealta, Eks Kepala BP FTZ Tanjungpinang Diduga Terima Fulus Rp 4,4 M Dari Distibutor Rokok
-
Otak-otak Khas Tanjungpinang, Makanan Lezat Dibungkus Daun Kelapa
-
Warga Tanjung Unggat Kepri Curhat ke Polisi Soal Kenakalan Remaja hingga Muncul Buaya
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar