SuaraBatam.id - Memperingati Hari Kemerdekaan ke-77 Republik Indonesia, Kepolisian Resor (Polres) Kepulauan Anambas, melaksanakan pengibaran Bendera Merah Putih di Pulau Terluar, Indonesia.
Ada tiga lokasi yang dipilih dalam pengibaran Bendera Merah Putih, yakni Pulau Tokong Nanas Kecamatan Siantan Utara, Pulau Tokong Belayar Kecamatan Palmatak, dan Pulau Mangkai Kecamatan Jemaja.
Ketiga pulau terluar tersebut berada di Kabupaten Kepulauan Anambas, Provinsi Kepulauan Riau.
Sejumlah personil kepolisian bersama anggota Badan Penanggulan Bencana Daerah (BPBD) Anambas berangkat melalui Pelabuhan Tanjung Momong pukul 09.00 WIB menggunakan Kapal Anambas 2.
Baca Juga: Potret Kaesang Pangarep dan Erina Gudono Kompak Pakai Baju Adat di Istana Negara
Setibanya di Tokong Nanas, Kapolres Kepulauan Anambas AKBP Syafrudin Semidang Sakti, bersama rombongan harus berenang untuk dapat mencapai ke daratan karena kapal tidak dapat sandar dekat dengan daratan Pulau Tokong Nanas.
"Setelah tiba Pulau Tokong Nanas, dengan perahu karet dan harus berenang kita melakukan pengibaran Bendera Merah Putih," ujar AKBP Syafrudin Semidang Sakti.
Pelaksanaan dimulai setelah sang saka Merah Putih dikibarkan kemudian semua personil menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya yang dipimpin langsung oleh Kapolres Kepulauan Anambas.
"Pengibaran Bendera Merah Putih untuk memperingati HUT ke-77 RI dan dilakukan secara serentak di tiga pulau terluar Kabupaten Anambas. Pulau Tokong Nanas, Pulau Tokong Malang Biru dan Tokong Belayar," terangnya.
Sementara itu, pengibaran Bendera Merah Putih di pulau Tokong Malang Biru dilaksanakan oleh Polsek Palmatak dan pengibaran Bendera Merah Putih di pulau Tokong Belayar dilaksanakan oleh Polsek Jemaja.
Baca Juga: Temui Skuat Juara Piala AFF U-16 di Istana Negara, Jokowi Kasih Janji Ini untuk Arkhan Kaka Dkk
"Pengibaran bendera di pulau terluar ini, juga sebagai bentuk penghormatan kepada para pahlawan yang telah memperjuangkan kemerdekaan Indonesia," ujarnya.
Dikatakan Syafrudin, dengan mengusung semboyan Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat, dirinya berharap adanya sinergitas Polri dan rakyat untuk menjaga situasi kamtibmas di wilayah hukum Anambas.
"Pengibaran ini, juga sekaligus berpatroli serta mengganti bendera-bendera yang ada sudah lama, kita perbaharui kembali. Sehingga ini betul-betul menunjukkan bahwa wilayah bagian dari Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)," pungkasnya.
Kontributor : Rico Barino
Berita Terkait
-
Atmosfer GBK Bikin Pemain Jepang Gemetar: Mental Kami Harus Kuat!
-
Kevin Diks Batal Disumpah WNI Hari Ini, Terkuak Penyebabnya
-
Akhirnya! Shin Tae-yong Kasih Kepastian Kevin Diks Perkuat Timnas Indonesia Lawan Arab Saudi atau Tidak
-
STY Bongkar Sikap Asnawi Mangkualam saat Tak Diajak Lawan Jepang dan Arab Saudi: Kata Dia Tidak....
-
Sinopsis Santet Segoro Pitu, Film Horor tentang Persaingan Dagang
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Jordi Onsu Terang-terangan Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024
-
Melestarikan Mangrove, Mengangkat Ekonomi: Perjuangan Gari di Kampung Tua Bakau Serip, Desa Binaan Astra
-
Bangkitkan Ekonomi Lokal: Desa Wisata Batam Menjadi Ikon Pariwisata di Era Jokowi
-
Jeju Air Buka Rute Incheon-Batam, 3 Kali Seminggu! Cek Jadwalnya