SuaraBatam.id - Hujan lebat disertai petir dan angin kencang berpeluang terjadi di sejumlah daerah di Indoneia pada Senin (15/8/2022).
Menurut prakiraan BMKG, hujan lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang berpotensi terjadi di bagian wilayah Provinsi Aceh, Sumatera Barat, Riau, Kepulauan Riau (Kepri), Bengkulu, Jambi, Sumatera Selatan, Kepulauan Bangka Belitung, Lampung, Banten, dan Jawa Barat.
Bagian wilayah Provinsi Jawa Tengah, Jawa Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Utara, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Maluku Utara, Maluku, Papua Barat, dan Papua juga berpeluang menghadapi hujan lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang.
Selain itu, hujan disertai petir dan angin kencang berpotensi terjadi di bagian wilayah Provinsi DKI Jakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta, dan Bali.
Bagian wilayah Provinsi Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, dan Sulawesi Barat berpeluang menghadapi angin kencang.
BMKG juga menyampaikan peringatan mengenai peluang munculnya gelombang setinggi empat sampai enam meter di Perairan Barat Kepulauan Mentawai, Samudra Hindia Barat Kepulauan Mentawai hingga Lampung, Selat Sunda bagian Barat dan Selatan, Perairan Selatan Banten, Samudra Hindia Selatan Banten, Perairan Selatan Jawa Timur, dan Samudra Hindia Selatan Jawa Tengah hingga Nusa Tenggara Barat. (Antara)
Berita Terkait
-
Prakiraan Cuaca Sumut Senin 15 Agustus 2022 : Cerah Berawan, Malam Hari Hujan
-
Jenazah Tokoh Riau Prof Tabrani Rab Disemayamkan di Rumah sang Anak
-
Prakiraan Cuaca di Kaltim 15 Agustus 2022, Diperkirakan Hujan Lebat Disertai Kilat atau Petir Terjadi di Siang dan Malam
-
Dukung Penuh RTIK, Kapolda Riau: Literasi Digital Ciptakan Pandangan Kritis-Kreatif
-
Kabar Duka, Presiden Riau Merdeka Tabrani Rab Meninggal Dunia
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen