SuaraBatam.id - Kuasa hukum Veranosiliyana, Sion Tarigan usai sidang di Pengadilan Negeri Cikarang, Rabu (10/8/2022) mengatakan Sirajuddin Mahmud sudah menyepakati tanggal mediasi guna membahas status anak yang diduga hasil hubungan mereka di masa lalu.
"Dijadwalkan mediasinya itu ditunda dua minggu sampai tanggal 24 Agustus. Kan minggu depan itu bertepatan dengan 17 Agustus," ujar Sion.
Selain karena hari libur nasional, tanggal 24 Agustus 2022 juga disepakati atas permintaan kuasa hukum Sirajuddin Mahmud.
"Kuasa hukum tergugat tadi juga minta agar di tanggal 24 (Agustus) dilaksanakan mediasinya," ujar Sion Tarigan.
Baca Juga: Veranosiliyana Ngaku Dihamili, Suami Zaskia Gotik Akhirnya Siap Bertemu di Sidang Mediasi
Kuasa hukum Sirajuddin Mahmud juga berjanji akan mendatangkan kliennya ke pengadilan saat agenda mediasi digelar. Suami Zaskia Gotik tak akan mangkir lagi dari panggilan sidang.
"Kuasa hukum tergugat berjanji akan menghadirkan prinsipal. Saudara SM akan dihadirkan," kata Sion Tarigan.
Sama halnya Sirajuddin Mahmud, Sion Tarigan selaku kuasa hukum Veranosiliyana juga memastikan sang model akan hadir dalam agenda mediasi pada 24 Agustus 2022.
"Vera akan hadir. Kan hakim juga tadi minta agar prinsipal hadir," ucap Sion.
Sebagaimana diberitakan, Sirajuddin Mahmud sudah beberapa kali dipanggil untuk hadir sidang penetapan status anak dari Veranosiliyana. Namun menurut keterangan hakim, pihak pengadilan juga kesulitan bertemu Sirajuddin karena rumahnya selalu terkunci.
Baca Juga: Suami Zaskia Gotik Akhirnya Siap Temui Veranosiliyana, Model dan Dancer yang Ngaku Dihamili
Sirajuddin Mahmud dituntut mengakui anak dari model dan dancer bernama Veranosiliyana.
Menurut Verano, anak tersebut merupakan hasil hubungan di luar nikah yang terjadi pada 2019.
Veranosiliyana sudah berusaha meminta pertanggungjawaban Sirajuddin Mahmud. Namun karena tidak ditanggapi, Verano akhirnya mengajukan gugatan pengakuan anak ke Pengadilan Negeri Cikarang pada 20 Juni 2022.
Sedang Sirajuddin Mahmud menikahi Zaskia Gotik pada 1 Juni 2020. Dari pernikahan itu, mereka dikaruniai satu anak.
Namun saat ini, Zaskia Gotik sedang mengandung anak kedua dari Sirajuddin Mahmud.
Berita Terkait
-
5 Potret Acara Tasyakuran 7 Bulanan Zaskia Gotik di Kehamilan Anak Ketiga
-
Sepakat Bercerai, Sidang Baim Wong dan Paula Verhoeven Masuki Tahap Pembacaan Gugatan
-
Masih Bimbang untuk Cerai, Paula Verhoeven dan Baim Wong Belum Temukan Jalan Tengah
-
Rizieq Gugat Jokowi, Dasco: Kita Harap Ada Mediasi
-
Zaskia Gotik Tinggalkan Panggung Dangdut Usai Hijrah, Ratu Meta Sempat Tuding Sirajuddin Mahmud Sebagai Dalangnya
Terpopuler
- Dihina 'Jual Diri', Fitri Salhuteru Bongkar Aib Nikita Mirzani: Pernah Ditangkap di Hotel dengan Barang Bukti Kondom
- Pagar Laut Tangerang Diduga Dikuasai Aguan, Sindiran Pedas Rocky Gerung: Kalau Mau HGB, Izinnya ke Ikan
- Media Belanda: Patrick Kluivert Orang Belanda Terburuk Keempat Sepanjang Masa
- Mengintip 3 Koleksi Mobil Mayor Teddy Versi LHKPN, Kekayaannya Tembus Rp15 Miliar
- Ciut Lawan Denny Sumargo? Farhat Abbas Minta Maaf usai Kubu Agus Salim Ancam Penjarakan 10 Ribu Warga NTT
Pilihan
-
Gabung Grup 'Neraka' di Piala Asia U-17 2025, Nova Arianto: Mereka Tim-tim Juara
-
Saham PIK 2 Milik Aguan Terkena 'Abrasi' Pagar Laut, Anjlok Hampir 20 Persen
-
Saham Emiten Milik Aguan PANI Kebakaran Hari Ini, Gegara Pagar Laut Tangerang?
-
Resmi! Penampakan Jersey Baru Timnas Indonesia, Usung Nuansa Klasik dan Budaya Nusantara
-
IKN Suram! Proyek Swasta Mangkrak, Investor Sebatas Groundbreaking Bareng Jokowi
Terkini
-
Longsor di Batam, 13 Orang Dievakuasi, 4 Masih Dicari
-
Konsultan Keamanan Siber: Tak Ada Serangan Siber Ransomware pada Sistem Perbankan BRI
-
Membongkar Hoax Ransomware yang Dikaitkan dengan BRI
-
BRI Menjamin Keamanan Data dan Dana, Transaksi Tetap Normal
-
Natal Romantis di Batam? Ada Paket Lengkap di Hotel Santika!