Scroll untuk membaca artikel
Eliza Gusmeri
Jum'at, 29 Juli 2022 | 13:00 WIB
Video Tamu Pakai Kostum Hantu Wewe Gombel di Acara Pernikahan: Kondangan Rasa Karnaval
Aksi hantu wewe gombel yang datang ke acara pernikahan viral hingga membuat netizen mengaku trauma jika datang.

SuaraBatam.id - Video seorang berkostum hantu wewe gombel yang hadir di acara pernikahan, viral di media sosial.

Aksi sang hantu wewe gombel yang berjalan pelan mengitari tamu undangan pun menjadi sorotan.

Aksi tersebut terekam dalam video yang diunggah oleh akun @chi_cadell pada 17 Juli 2022 lalu.

Dalam video tersebut, seseorang yang memakai kostum hantu wewe gombel datang dari sudut ruangan.

Baca Juga: Viral Perjanjian Nikah Unik Pengantin di India: Hanya Boleh Makan Pizza Sekali Sebulan

Di samping hantu tersebut, tampak berjejer stand makanan dalam acara pernikahan.

Kemudian, hantu tersebut beraksi dengan berjalan pelan ke depan mengitari tamu undangan.

Sontak, para tamu undangan yang melihat penampakan hantu langsung mengeluarkan beragam ekspresi.

Ada yang hanya diam mengamati hingga merekam sang hantu dari beragam sisi.

Sementara, hantu tersebut tetap berjalan pelan dengan beraksi mengayunkan tangannya ke atas.

Baca Juga: Terpopuler: Viral Video Biduan Dangdut Tampil di Pesta Pernikahan, Mawar AFI Pamer Body Goals Single Mom

Alhasil, video hantu wewe gombel yang berada di acara pernikahan, viral di media sosial.

Load More