SuaraBatam.id - Kim Kardashian dan Kylie Jenner sama-sama mengunggah sebuah pesan yang bertuliskan kembalikan Instagram seperti semula.
Mereka mendesak aplikasi milik Meta itu untuk berhenti meniru pesaingnya, TikTok.
Ungkapan tersebut ditulisnya dalam unggahan Story.
"Make Instagram Instagram again," tulis pesan yang diunggah di akun Instagram masing-masing, dikutip dari CNBC, Selasa (26/7/2022).
"Berhenti meniru TikTok, saya hanya ingin melihat foto-foto lucu dari teman-teman saya," sambung pesan di bawahnya.
Seperti diketahui, CEO Meta Mark Zuckerberg memang berambisi menjadikan Instagram sebagai aplikasi berbasis video dari yang sebelumnya hanya foto.
Hal ini dilakukan demi menyaingi TikTok yang kini mendominasi media sosial di seluruh dunia.
Sementara itu Kylie Jenner dan Kim Kardashian sama-sama orang yang paling berpengaruh (influencer) di media sosial.
Ini juga bukan pertama kalinya Jenner mengkritik sebuah platform media sosial.
Baca Juga: Miliki Desain Keren, Album Debut NewJeans Disukai Banyak Warganet
Di tahun 2018, Jenner mengecam desain baru Snapchat yang dinilai mirip seperti Instagram.
Akibat itu, saham Snap (perusahaan induk Snapchat) turun hingga 7 persen.
Usai dikritik Jenner dan Kim, saham Meta saat ini relatif datar. Instagram juga tidak memberikan komentar apapun terkait kritikan tersebut.
Berita Terkait
-
Heboh Email Reset Kata Sandi Instagram, Ternyata Ini Penyebab Sebenarnya
-
Arahan Megawati ke Kader PDIP: Kritik Pemerintah Harus Berbasis Data, Bukan Emosi
-
Apa itu TheoTown? Game Viral yang Bisa Simulasikan Rasanya Jadi Pemimpin Rezim
-
Pakar: Laporan Terhadap Pandji Pragiwaksono Salah Alamat, Ini Alasannya!
-
Film Uang Passolo: Hadirkan Kritik Sosial yang Lucu, Kocak, dan Menyentuh
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar