SuaraBatam.id - Video sebuah mobil truk yang dibuat tersesat oleh Google Maps, viral di media sosial.
Video berdurasi 10 detik itu pertama kali diunggah oleh akun TikTok @hendri9103 pada Jumat (22/7/2022) lalu.
Dalam video tersebut, awalnya terekam sebuah jalanan dari dalam mobil.
Jalanan tersebut tampak sempit lantaran setengah jalannya sudah ambruk.
Sementara, di sebelahnya terdapat sungai yang cukup besar.
Pengunggah pun dibuat bingung dan mengaku tersesat lantaran mengikuti arah dari Google Maps.
"Sumpah gak jelas iki. Adewe ki neng ndi, keblasuk to iki (kita ini dimana, tersesat ya ini)," ujar pengunggah akun @hendri9103.
Kemudian, suara petunjuk arah Google Maps pun menyuruh pengunggah untuk belok kanan.
Akhirnya, pengunggah ikut geram dengan menyebut sedari tadi hanya disuruh belok kanan.
Baca Juga: Warga Berebut Minyak Tumpah Usai Truk Pertamina Tabrakan di Tol Medan
Terlebih, di kanan jalan yang dilewati pengunggah adalah sungai besar.
"Belok kanan, ket mau belok kanan tok iki (belok kanan dari tadi cuma belok kanan terus ini)," ujar pengunggah lagi di dalam videonya.
Sontak, video singkat tersebut menjadi sorotan warganet hingga viral di media sosial.
Hingga Selasa (26/7/2022), video tersebut telah ditonton lebih dari 9 juta kali.
Video tersebut juga disukai lebih dari 772 ribu kali dan mendapat lebih dari 13 ribu komentar.
Banyak warganet yang ikut tertawa melihat video tersebut, ada juga yang menceritakan pengalamannnya ikut tersesat karena Google Maps.
Tag
Berita Terkait
-
Truk Seruduk Pembatas Jalan di Casablanca, Rute Transjakarta 6D Terpaksa Dipangkas
-
Detik-Detik Truk Mogok Tertemper KA BasoettaManggarai di Perlintasan Rawabuaya
-
Rem Blong di Tanjakan Flyover Ciputat, Truk Tronton Tabrak Truk hingga Melintang
-
Menhub Soal Larangan Truk Sumbu Tiga: Bukan Matikan Bisnis, tapi Jaga Nyawa!
-
Viral Video Dini Hari, Aktivitas Truk 'Bawa' Kayu Lalu Lalang di Jalur MedanBanda Aceh
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen