SuaraBatam.id - Berdasarkan jadwal kedatangan jamaah haji Debarkasi Hang Nadim Batam, jamaah Kloter 1 tiba di Kota Batam pada tanggal 26 Juli 2022 pukul 12.15 WIB.
Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Debarkasi Hang Nadim Batam memastikan seluruh mekanisme untuk menyambut kedatangan jamaah haji di Bandar Udara Internasional Hang Nadim Batam telah siap.
Melansir Antara, Kepala Bidang Penerbangan PPIH Debarkasi Hang Nadim Batam, Bambang Soepriono di Batam, Senin, mengatakan telah menyiapkan tempat parkir pesawat Saudi Airlines di AE 2 yang membawa jamaah haji dari Bandara King Abdul Aziz Jeddah.
Kemudian, setelah jamaah keluar dari pesawat langsung diarahkan ke pintu ruang tunggu A2 untuk melakukan pengecekan suhu tubuh menggunakan thermo scanner.
Jika terdapat jamaah yang suhu tubuhnya di atas 37,5 derajat maka akan dilakukan pengambilan tes usap PCR oleh tim Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP).
Sementara untuk jamaah yang suhu tubuhnya di bawah 37,5 derajat akan tetap dilakukan pengambilan tes usap antigen di ruang tunggu A1 oleh tim KKP dan tim kesehatan dari Pangkalan TNI Angkatan Udara (AU) Hang Nadim.
"Apabila suhunya di atas 37,5 derajat maka langsung tes usap PCR. Ketika suhunya di bawah 37,5 langsung tes antigen kemudian langsung menuju A1 ambil sampel antigen , kita siapkan 10 petugas dari KKP, dan AU juga ikut bantu pengambilan sampel," ujar Bambang.
Setelah jamaah haji menyelesaikan pengecekan dan pengambilan tes usap antigen, dilanjutkan dengan pengecekan dokumen perjalanan oleh pihak Imigrasi.
"Setelah imigrasi selesai, jamaah langsung turun menuju kedatangan internasional tapi melalui sisi air side. Bis sudah menunggu disana," kata dia.
Baca Juga: Viral Haji Mihyar Bisa Munculkan Uang Gepokan Ratusan Juta, Netizen Kocak: Beneran Crazy Rich Nih
Sementara itu, untuk mekanisme kedatangan jamaah haji Debarkasi Antara Hang Nadim Batam yang berasal dari Provinsi Riau dan Jambi, Bambang menjelaskan pihaknya telah menyiapkan ruang tunggu A9 sebagai tempat jamaah menunggu penerbangan domestik menuju ke daerah asal.
"Jamaah Embarkasi Antara tidak ada pemeriksaan, ketika sudah sampai langsung jalan menuju scan suhu tubuh, lalu ke ruang tunggu A9. Atau opsi lainnya, pesawat langsung kita arahkan ke parkir AE 5 yang dekat dengan ruang tunggu A9. Jadi disana ketika dilihat, begitu mendarat langsung menuju A6 dan ke A9," demikian Bambang.
Dalam musim haji 2022 ini, PPIH Debarkasi Hang Nadim Batam memberangkatkan sebanyak 5.391 orang, namun tercatat 3 jamaah haji di antaranya dinyatakan meninggal saat berada di Mekkah.
Berita Terkait
-
Usut Kasus Korupsi Haji, KPK Periksa Ketua Bidang Ekonomi PBNU
-
Gen Z Mulai Tertarik ke Tanah Suci, Pertumbuhan Tabungan Haji Terus Meroket
-
KPK Segera Periksa Eks Menag Yaqut dan Stafsusnya Terkait Korupsi Kuota Haji
-
Diperiksa 10 Jam, Petinggi PWNU Jakarta Bungkam Usai Dicecar KPK soal Korupsi Kuota Haji
-
KPK Periksa Petinggi PWNU Jakarta, Dalami Peran Biro Travel di Kasus Korupsi Haji
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar