SuaraBatam.id - Satu kapal dari Malaysia yang memuat barang kelontong terbakar saat lego jangkar di sekitar pelabuhan Batuampar, Batam Jumat, 22 Juli 2022 dini hari.
Kapal tersebut bernama lambung Kapal Layar Motor (KLM) Murah Rejeki.
Pranata Humas Ahli Muda Kapten Bakamla Yuhanes dalam keterangan tertulis melansir Antara, menyatakan, dalam tragedi kebakaran itu seluruh anak buah kapal (ABK) dalam keadaan selamat.
“KLM Murah Rejeki juga membawa ABK berjumlah sembilan orang. Saat kejadian, tujuh orang sedang berada di darat dan dua orang berhasil diselamatkan oleh kapal nelayan,” ujar dia.
Kebakaran itu terjadi pada Jumat dini hari ini sekitar pukul 02.30 WIB, pada saat itu pihak Bakamla mendapat permintaan bantuan darurat dari kapal yang terbakar tersebut dan langsung menuju ke lokasi.
“Saat tiba di lokasi, karena pertimbangan lokasi yang dangkal dan tidak memungkinkan kapal milik Bakamla mendekat. Kapten kapal lalu memerintahkan segera menurunkan ‘Rigid Inflatable Hulled Boat’ (RIHB) dan mengaktifkan peralatan pemadam kebakaran,” ucapnya.
Kapal KLM Murah Rezeki berhasil dipadamkan dengan bantuan dari tim gabungan TNI Polri.
“Saat ini kami masih mencari tahu penyebab kebakaran dan petugas masih melakukan pengamanan di sekitar lokasi,” katanya. [antara]
Baca Juga: Kaget! Pak RT Terkejut Rumah Warganya Jadi Pabrik Sabu-sabu
Berita Terkait
-
Ranking FIFA Terbaru Timnas Indonesia Masih Lebih Rendah dari Malaysia
-
Resmikan Kantor PPID, Mendagri: Peluang Pasarkan Produk Kerajinan Daerah
-
Tutup Rakernas XVII APKASI, Mendagri Ajak Kepala Daerah Atasi Persoalan Bangsa
-
Viral! Bocah Menangis Menolak Pulang, Minta Ayah Nikahi Gurunya
-
Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series: Kepulauan Solomon Pernah Dihajar Malaysia
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen