
SuaraBatam.id - "Why Her?" adalah drama romansa di balik skandal politik, hukum, dan sejumlah peristiwa pembunuhan.
Film ini dipenuhi dengan konflik berat yang dialami Hwang In Yeop dan Seo Hyun Jin dalam drama tersebut.
Penonton berhasil dibuat kesal karena aksi kejahatan yang dilakukan Choi Tae Guk (Heo Jun Ho), "Why Her?" juga memunculkan momen-momen yang paling menguras air mata.
Berikut beberapa konflik dalam drama 'Why Her'
Hidup dengan tuduhan sebagai pembunuh
Kim Dong Gu (Hwang In Yeop) mengubah namanya menjadi Gong Chan ketika ia bebas dari penjara. Dia memang sempat mendekam di penjara selama satu tahun karena dianggap telah memperkosa dan membunuh Jeon Na Jung (Hwang Ji A), adik tirinya. Kim Dong Gu bukan pelaku sebenarnya, namun bukti-bukti yang telah dipalsukan membuatnya kalah di pengadilan.
Meski kini telah hidup sebagai Gong Chan, dia tidak dapat lepas dari masa lalu yang menghantuinya. Label sebagai pembunuh yang pernah melekat pada dirinya membuatnya trauma.
Jadi korban kejahatan
Kang Eun Seo (Han Sun Hwa) adalah korban kekerasan seksual yang melibatkan anak para petinggi di Korea Selatan, yakni Choi Ju Wan (Ji Seung Hyun), Han Dong O (Park Shin Woo), dan Lee Si Hyuk (Won Hyung Hoon).
Baca Juga: Peran Joo Jong Hyuk di Drama Extraordinary Attorney Woo Sukses Buat Pemirsa Geram
Namun, ketiganya menutupi kejahatan yang dilakukan dan melimpahkannya kepada Kim Dong Gu. Aksi kejahatan mereka sulit terbongkar karena Jeon Na Jung, saksi mata yang melihat ketiganya mengejar Kang Eun Seo, telah dilenyapkan.
Kang Eun Seo mengalami trauma berat akibat kekerasan seksual yang dialaminya. Di saat bersamaan, Jeon Na Jung harus meregang nyawa hanya karena menyelamatkan Kang Eun Seo. Ji Soon Ok pun kehilangan putri satu-satunya dan tidak berhenti menangisi kematian sang putri.
Dibohongi selama bertahun-tahun
Oh Soo Jae (Seo Hyun Jin) ditipu oleh Choi Tae Guk mengenai kematian anaknya. Kebohongan ini membuat Oh Soo Jae kecewa dan marah besar karena ia sempat mengalami depresi saat diberitahu anaknya telah meninggal dunia.
Kini Choi Tae Guk berusaha menghentikan usaha Oh Soo Jae dalam membuka skandal yang melibatkan Choi Ju Wan. Choi Tae Guk mengatakan bahwa anak yang dikira Oh Soo Jae telah meninggal dunia ternyata masih hidup. Choi Jae Yi (Han Joo Hyun) merupakan putri kandung Oh Soo Jae dan Choi Tae Guk memberikan hasil tes DNA sebagai buktinya.
Patah hati Choi Yoon Sang
Berita Terkait
- 
            
              4 Film dan Drama Korea Tayang di Vidio November 2025, Sayang untuk Dilewatkan
 - 
            
              4 Drama Korea Populer Tema Kerajaan 2025, Terbaru Moon River
 - 
            
              Paling Dinanti, Drama Korea Dear X Mulai Tayang 8 November di HBO Max!
 - 
            
              Catat Tanggalnya! Ini 11 Drama Korea yang Tayang November 2025
 - 
            
              Angkat Isu KDRT, Drama Korea As You Stood By Siap Tayang 7 November di Netflix!
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              Ketua Dewan Pendidikan Batam: MBG Investasi Jangka Panjang Bagi Generasi Indonesia
 - 
            
              Rekomendasi Hotel Dekat Masjidil Haram untuk Ibadah Nyaman di Mekkah
 - 
            
              Membuka Warung Sembako dengan Modal Rp 5 Juta, Ini Barang yang Wajib Ada
 - 
            
              Resep Donat Kentang Super Empuk dan Lembut: Camilan Manis Favorit Semua Usia
 - 
            
              DANA Kaget Senin Penuh Berkah: Segera Klaim Saldo DANA Gratis Khusus Rp 222 Ribu