SuaraBatam.id - Film 2037 asal Korea Selatan sedang jadi perbincangan terutama di Tiktok. Film ini sudah ditayangkan di bioskop pada 8 Juni 2022 lalu.
Berbeda dari film korea lainnya, film 2037 ini mampu membuat para netizen TikTok penasaran akan alur ceritanya.
Film 2037 mengisahkan kehidupan para tahanan wanita di balik sel di Korea.
Saat ini film tersebut menjadi film paling populer di pencarian TikTok.
Baca Juga: Ikut Tren 'Dibalik Foto Ini,' Seorang Wanita Dipuji Usai Ungkap Pekerjaannya
Karakter utama dalam film 2037 ini dibintangi oleh Hong Ye Ji, Jeon So Min, Kim Ji Young, Shin Eun Jung.
Adapun karakter pendukung lainnya dalam film 2037 yaitu Kim Mi Hwa, Hwang Seok Jung, Kim Do Yeon, Seo Jin Won, Jung In Ki, dan Yoon Mi Kyung.
Film 2037 ini menceritakan tentang seorang wanita yang berusia 19 tahun bernama Yoon Young (Hong Ye Ji) yang tinggal bersama sang ibu dengan keterbatasan kemampuan mendengar (tunarungu).
Yoon Young merupakan seorang putri yang sangat menyayangi ibunya.
Di sisi lain, Yoon Young juga merupakan gadis yang memiliki mimpi besar dan sangat berambisi.
Baca Juga: Oppo A57 Rilis di Indonesia
Karena niatnya untuk lebih cepat menyelesaikan sekolahnya, ia pun lebih mementingkan ujiannya dan ingin lulus secepatnya demi ibunya.
Alih-alih untuk lulus, kejadian yang tidak diinginkan pun terjadi pada dirinya. Gadis ini malah dituduh membunuh.
Ia pun ditangkap dan dijadikan tahanan dengan nomor 2037.
Film yang banyak mencuri perhatian warganet ini ternyata disutradarai oleh Mo Hong Jin dan naskahnya ditulis oleh.Yoo Da Young.
Dari film yang dihasilkan mereka, terdapat banyak sekali alur yang menampilkan kerjasama yang solid dari para tahanan yang berada di satu sel.
Selain itu, Hong Ye Ji yang memerankan Yoon Young pernah menjadi finalis audisi Produce48.
Oleh karenanya, dalam film ini Hong Ye Ji diminta melakukan akting seperti sebelumnya saat proses audisi.
Dan dari film inilah pertama kalinya Hong Ye Ji mendapatkan peran di dunia akting.
Selain itu, film ini banyak dibintangi oleh aktris senior yang salah satunya ialah Jeon So Min. Aktris yang telah membintangi berbagai film sejak tahun pertama debutnya di tahun 2006.
Adapun fakta lainnya, pembuatan film ini dilakukan di daerah Paju provinsi Gyeonggi-do. Provinsi yang dikenal mengelilingi kota Seoul terletak tidak jauh dari kota Seoul yang dapat ditempuh setelah sekitar 1 jam perjalanan.
Berita Terkait
-
Refleksi kasus 'Sadbor': Mengapa Influencer Rentan Promosikan Judi Online?
-
Merinding! Jordi Onsu Didorong Makhluk Tak Kasat Mata Saat Live TikTok, Apa yang Terjadi?
-
Sempat Dapat Gangguan Gaib Saat Live Streaming, Jordi Onsu Singgung Akibat Bikin Konten Horor
-
Mary Jane Veloso Akan Pulang ke Filipina, Ibunya Malah Khawatir: Lebih Baik Tetap di Indonesia!
-
Ada Inovasi Terbaru Kirim Hadiah Virtual Motor dan Makanan di TikTok LIVE, Begini Caranya
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Berapa Harga HP Infinix Smart 8 RAM 6?
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024