
SuaraBatam.id - Pesta ulang tahun kedua bagi Gala Sky Ardiansyah digelar dengan begitu meriah di gedung. Pada acara tersebut juga diputar video kenangan orang tua Gala Sky, Bibi Ardiansyah dan Vanessa Angel.
Namun demikian hal itu ternyata membuat nenek Gala Sky tak mampu menahan haru. Istri Haji Faisal ini mengaku ingat menantu dan anaknya tersebut.
Nenek Gala mengatakan, ulang tahun kali ini cukup berbeda karena sebelumnya masih merayakan bersama Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah.
"Tadi di dalam aku membuat diriku terharu. Tahun lalu kan kita masih bersama dengan Bibi dan Vanessa. Tahun ini dia (Vanessa dan Bibi) enggak ada, aku ketika lihat foto dia, foto Vanessa dan Bibi langsung terharu aja," tutur Dewi Zuhriati ditemui di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan, Kamis (14/7/2022).
![Vanessa Angel, Bibi Ardiansyah dan Gala Sky. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/12/31/11951-vanessa-angel-bibi-ardiansyah-dan-gala-sky.jpg)
Meski menangis terharu, Dewi mengaku perasaan sedihnya perlahan mulai mengikis melihat cucunya itu juga semakin bahagian dan pintar.
"Yang bikin kuat itu ya Gala itu sendiri, dengan keceriaannya dengan kepintarannya. Kita bisa lambat-lambat perlahan-lahan itu bisalah senang dan bahagia melupakan dari kesedihan kita," ujar ibunda Fujianti Utami ini.
Demikian pula Haji Faisal yang sangat senang melihat banyak orang yang menyayangi Gala Sky. Ia bahagia melihat keceriaan Gala di pesta ulang tahunnya.
"Sangat happy, dari jam dua dia (Gala) lari ke sana ke sini, berfoto, dia segar juga sampai selesai. Biasanya dia bangun tidur aja bisa jam tiga sore. Tapi dari jam dua sampai sekarang masih segar aja," ucap Haji Faisal.
Haji Faisal pun tak lupa mengungkap doa untuk Gala Sky. Ia berharap cucunya tersebut menjadi sosok yang bermanfaat ketika dewasa kelak.
Sang nenek berharap kelak cucunya tersebut dapat menjadi sosok yang taat agama dan membahagiakan banyak orang.
Berita Terkait
-
Reaksi Haji Faisal Soal Hubungan Asmara Fuji dan Verrell Bramasta: Saya Kembalikan kepada Anak
-
Haji Faisal Bersyukur Fuji Dekat dengan Verrell Bramasta: Perhatian dan Bisa Mengayomi
-
Kenal Baik, Eko Patrio Ikut Dambakan Pernikahan Verrell Bramasta dan Fuji
-
Mulai Go Public, Terungkap Panggilan Sayang Fuji untuk Verrell Bramasta
-
Dukung Verrell Bramasta Lamar Fuji, Venna Melinda Singgung Kebaikan Haji Faisal dan Istri
Terpopuler
- Welcome Back Timnas Indonesia Elkan Baggott, Patrick Kluivert Lempar Kode
- Olok-olok Sepak Bola Indonesia, Erick Thohir 'Usir' Yuran Fernandes
- Ramadhan Sananta Umumkan Mau Pensiun dari Sepak Bola
- Pupus Harapan Pascal Struijk untuk Bela Timnas Indonesia Lawan China
- 10 Sunscreen Favorit Tasya Farasya: Murah Meriah dan Ampuh Lindungi UV
Pilihan
-
Mengenal Ritual Buddha Tantrayana pada Kremasi Murdaya Poo di Bukit Dagi Borobudur
-
Puspo Wardoyo Menangkan Gugatan Perdata di PN Solo, Objek Dinilai Hakim Tak Jelas
-
Tak Hadir di Sidang Mediasi Kasus Dugaan Ijazah Palsu, Jokowi Buka Suara
-
DPR Cecar Dirut Garuda Soal "Gelombang" Eks Karyawan Lion Air Bergaji Tinggi
-
6 Rekomendasi HP Murah RAM Besar Tahun 2025, Harga di Bawah Rp3 Juta
Terkini
-
9 WNA Dideportasi Imigrasi Batam gegara Salahgunakan Izin Tinggal
-
5 Alasan Mengapa Mobil Rental adalah Pilihan Cerdas untuk Liburan Anda
-
Inilah 5 Kebiasaan yang Membuat Tagihan Listrik Bisa Bengkak!
-
Mantri Perempuan BRI Ini Refleksikan Semangat Kartini: Tanpa Lelah Berdayakan Pengusaha Mikro
-
Rayakan Hari Kartini, BRI Perkuat Komitmen pada Kesetaraan Gender, Berdayakan Kaum Perempuan