SuaraBatam.id - Kirsten Dunst akhirnya menikah dengan Jesse Plemons, setelah enam tahun menjalani hidup bersama, seperti yang dimuat di Page Six, Jumat (8/7) waktu setempat.
Sebuah sumber mengatakan kepada Page Six bahwa pasangan itu melangsungkan pernikahan pada akhir pekan lalu di sebuah resor mewah GoldenEye di Ocho Rios, Jamaika.
“Saya hanya bisa mengonfirmasi bahwa mereka sudah menikah. Tidak ada rincian lain yang akan diberikan,” kata seorang perwakilan untuk Dunst kepada Page Six, dilansir dari Antara.
Pasangan ini pertama kali bertemu di lokasi syuting serial TV FX “Fargo” pada tahun 2015, di mana mereka berperan sebagai pasangan yang sudah menikah.
Namun keduanya tak segera berkencan hingga 2016, setelah Dunst berpisah dari pacarnya saat itu, Garrett Hedlund.
Pada 2017, Page Six secara eksklusif mengungkapkan pasangan itu telah bertunangan.
Mereka memiliki dua anak laki-laki bernama Ennis yang berusia empat bulan dan James yang berusia 14 bulan.
Pada awal tahun ini, keduanya masuk nominasi penghargaan Oscar untuk peran mereka dalam film “The Power of the Dog” di mana mereka sekali lagi berperan sebagai sepasang kekasih.
Dunst mengatakan kepada LA Times pada Februari bahwa mereka saling memanggil satu sama lain sebagai suami-istri. Keduanya sempat menunda pernikahan mereka karena faktor pandemi COVID-19 dan melahirkan anak kedua.
"Kami harus menikah pada titik ini. Itu konyol. Kami hanya belum merencanakan pernikahan,” kata Dunst.
Baca Juga: 6 Tahun Hidup Bersama, Kirsten Dunst dan Jesse Plemons Akhirnya Menikah
Plemons mengingat pertemuan pertama Dunst di upacara Hollywood Walk of Fame-nya pada Agustus 2019 dengan mengatakan, “Segera, tanpa terlalu banyak kata yang terucap, saya menatap matanya dan melihat dia adalah manusia yang cantik, manis, tak memiliki seseorang yang menjaganya, dan ramah.”
Berita Terkait
-
Jelang Pernikahan, El Rumi dan Syifa Hadju Mulai Buka YouTube Bersama
-
4 Deretan Artis yang Siap Menikah di 2026, Dari El Rumi hingga Teuku Rassya
-
Beda Syarat Usia Menikah Zaman Dulu dan Setelah Ganti UU, Biar Tidak Terjebak Child Grooming
-
Aurelie Moeremans Jelaskan Status Liber Pernikahannya dengan Roby Tremonti
-
Teuku Rassya Matangkan Persiapan Pernikahan, Usung Adat Aceh dan Jepang
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar