SuaraBatam.id - Anak mendiang ustaz Jefri Al-Buchory, Abidzar Al Ghifari kerap dibandingkan dengan kiprah sang ayah.
Abidzar kerap dituntut untuk menjadi seperti sang ayah yang merupakan seorang ustaz.
Keputusannya untuk putus sekolah saat menginjak kelas 3 SMA pun mendapatkan kritikan dari sekitarnya.
Umi Pipik tak kuasa menahan air mata saat membicarakan soal anak keduanya itu.
Baca Juga: Populer Kanal Lifestyle: Lesti Kejora Pakai Sandal Hermes, Pangeran Charles Tersandung Skandal Baru
Umi Pipik membebaskan sang anak mengambil keputusan yang diinginkan. Apalagi Abidzar putus sekolah demi bekerja membantu sang ibu.
"Saya bilang sama dia, kamu enggak perlu merasa beban karena umi kamu, abah kamu, enggak pernah maksa kamu untuk menjadi ustaz. Tapi jadi orang yang baik. Itu saja," ujar Umi Pipik, dikutip Selasa (05/07/2022).
Abidzar bekerja di usia yang masih muda untuk mewujudkan impian sang ayah memiliki rumah tahfidz untuk anak-anak yatim.
"Tapi saya selalu mengingatkan bahwa yang tahu niat kamu hanya Allah. Kamu bekerja di dunia hiburan karena memang rezekinya di situ. Tujuan kamu untuk mewujudkan cita-cita ayahmu punya rumah tahfidz," ungkap Umi Pipik.
Lebih lanjut, ibu empat anak itu pun memberikan dukungan kepada sang anak dan juga wejangan agar tak selalu mendengarkan komentar yang diarahkan kepada putranya.
Baca Juga: Ustaz Yusuf Mansur Ngaku Halu Ingin Gelar Pernikahan Wirda di GBK dan Disiarkan 24 Jam di TV
"Dia sudah bertekad untuk itu. Saya hanya support, enggak usah dengerin apa pun. Apa pun orang komentar tentang kamu. Orang kan hanya melihat sosok di belakang kamu, nama ayahnya. Tetap kamu jadi diri kamu sendiri," pesan sang ibu.
Abidzar juga mencurahkan perasaannya saat mendengar perkataan orang-orang yang meminta dirinya mengikuti jejak ayahnya.
"Kadang dia bilang, 'Aku juga heran orang-orang maunya aku kayak almarhum'. Padahal itu kan proses," pungkas Umi Pipik.
Berita Terkait
-
Berbagai Keluhan Konsumen soal Rokok Herbal Ustaz Solmed yang Diminta Ditarik Edar
-
Para Tergugat Termasuk Ustaz Solmed dan BPOM Mangkir Sidang Gugatan Terkait Distribusi Rokok
-
Sempat Heboh Kasus Asusila, Video Abidzar Pimpin Zikir dan Selawat Diungkap Umi Pipik
-
Potret Akrab Ibu Sintya Marisca dan Umi Pipik, Diam-diam Sudah Punya Panggilan Khusus Calon Besan?
-
Latar Belakang Keluarga Sintya Marisca, Ibunda Terlihat Akrab dengan Umi Pipik
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
Terkini
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024
-
Melestarikan Mangrove, Mengangkat Ekonomi: Perjuangan Gari di Kampung Tua Bakau Serip, Desa Binaan Astra