SuaraBatam.id - Raffi Ahmad kembali menarik perhatian publik dengan membelikan Nagita Slavina mobil mewah Rp20 miliar.
Dilihat dari tayangan YouTube Baim Paula, Raffi Ahmad membelikan mobil jenis Rolls-Royce Phantom di showroom milik Rudy Salim.
Ayah dua anak itu mengaku sudah lama memesan mobil tersebut, tapi baru datang sekarang.
"Lumayan lama sih, aku indent dari akhir tahun lalu. Ya, hampir lima bulanan kali ya," tutur Raffi Ahmad melansir kanal YouTube Baim Paula, Selasa (21/6/2022).
Bukan tanpa sebab, Raffi menghadiahkan mobil mewah itu karena ingin membalas kado mobil dari Nagita beberapa waktu lalu.
Pasangan berjuluk "Sultan Andara" ini memang kerap saling memberikan kado mewah selama membina rumah tangga.
"Ini mobilnya datang, ini salah satu mobil yang gue suka juga. Sebenarnya ini hadiah buat Nagita karena dia waktu itu udah hadiahin saya mobil. Saya hadiahin lagi," ujar Raffi Ahmad lagi.
Di sisi lain, Nagita Slavina nampak keberatan dengan ceremony pemberian mobil mewah itu yang digelar meriah di showroom Rudy Salim.
Artis cantik itu tak menyangka bahwa momen spesial tersebut ternyata sangat ramai dan disaksikan banyak orang.
"Bikin malu ih," celetuk Nagita Slavina.
"Bikin malu. Gigi (sapaan Nagita Slavina) pengen yang normal. Tapi seru sih," ujar Baim Wong.
Reaksi Nagita Slavina lantas jadi perbincangan usai dibagikan ulang oleh akun TikTok @aemissyuu pada Senin (20/6/2022). Netizen memberikan beragam komentar atas reaksi Nagita Slavina saat dapat mobil mewah dari suami.
"Udah kaya dari lahir, jadi menurut dia mending cukup dia dan suami aja," kata netizen. "Salut banget sama sikapnya mba Gigi yang sederhana," imbuh yang lain. "Orang kaya dari lahir," tutur lainnya.
"Masya Allah, sehat selalu mama Gigi, A Raffi," komentar netizen. "Orang kaya yang sesungguhnya," kata yang lain lagi. "Gigi mah semua udah punya, jadi dia B aja dikasih mobil mewah gini," pungkas netizen.
Berita Terkait
-
Daftar 35 Perusahaan Raffi Ahmad, Viral Usai Disindir Pandji Pragiwaksono Terkait Money Laundry
-
Raffi Ahmad Kembali Terseret Rumor Pencucian Uang, Merry Ahmad: Aku Saksi Hidupnya
-
Rumah Diding Boneng yang Ambruk Mulai Dibangun, Pakai Duit Rp50 Juta dari Raffi Ahmad
-
Bahas 'Money Laundry' Jenderal Polisi, Pandji Pragiwaksono Bercanda Bawa-Bawa Nama Raffi Ahmad
-
Rumah Diding Boneng Roboh, Raffi Ahmad Turun Tangan Beri Bantuan
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar