
SuaraBatam.id - Perseteruan pengacara Razman Arif Nasution dengan selebgram Denise Chariesta nampaknya makin memanas.
Baru-baru ini, Razman Nasution melakukan konferensi pers di Kopi Johny, tempat yang biasa dikunjungi Hotman Paris.
Razman dalam konferensi pers tersebut, menyebutkan semua bukti yang membuatnya harus melaporkan Denise Chariesta dan Syamsul Chaniago.
![Denise Chariesta datangi tempat jumpa pers Razman Arif Nasution di Kwang Koan Kopi Johny [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/06/19/67101-denise-chariesta-datangi-tempat-jumpa-pers-razman-arif-nasution-di-kwang-koan-kopi-johny.jpg)
Bukan hanya Denise Chariesta, Uya Kuya dan Evy Susanti pun juga disebutkan akan dilaporkan Razman Arif Nasution jika tidak melakukan permintaan maaf melalui media.
Sindiran Denise Chariesta
Dikutip dari Instagram @denisechariesta91 oleh Hops.id--jaringan Suara.com, Senin (20/6/2022), ia menyindir Razman Arif Nasution di IG Story.
“Si abang tuh gak tahu malu banget sama timnya,” tutur Denise Chariesta.
“Masa pesan minuman kagak dibayar!” sambungnya.
Wanita usia 28 tahun itu mengaku baru mengetahui fakta tersebut dari stafnya. Ternyata Denise Chariesta yang harus membayar pesanannya itu.
“Kurang baik apa gua sama si abang,” ungkapnya.
Seperti diketahui, Denise sebelumnya telah membayarkan uang muka untuk sebuah Lamborghini yang dipersembahkan untuk Razman.
Lebih lanjut, Denise baru mengetahui kejadian saat Razman Arif Nasution datang ke Kopi Johny dan memaksa masuk.
“Padahal orang sana sudah gak terima dia, tapi dia tetap nerobos masuk sampai ditunjuk-tunjuk. Gue jadi gemes sama dia,” ujarnya.
Razman Arif Nasution mengunggah sebuah video yang memperlihatkan saat dia dihalangi untuk masuk ke Kopi Johny.
Pengacara Medina Zein itu diminta surat izin dari pemilik Kopi Johny. Namun, Razman justru mempertanyakan surat dasar yang melarangnya gelar konferensi pers.
Karena pria itu tidak bisa menunjukkannya, Razman Arif Nasution tetap menerobos masuk.
“Jangan kau paksa-paksa saya,” ujarnya, seperti dikutip dari Instagram @razmannasution pada Senin, 20 Juni 2022.
Razman pun menyindir pria yang menghalanginya itu.
“Kau bukan orang hebat kau di mata saya. Kau jangan sok jago sama saya.”
Pengacara yang telah melaporkan Denise Chariesta itu juga menuliskan keterangan di dalam unggahan tersebut.
“Ternyata ada 2 orang yang coba-coba menghalangi dan mengatakan tidak boleh presscon dan setelah diminta Surat Dasar Melarang dan yang bersangkutan tidak bisa menunjukkan.
“Maka DR. RAN langsung masuk ke dalam bersama puluhan wartawan yang sudah menunggu,” tulis Razman Arif Nasution.
Berita Terkait
-
Gegara Diminta Tobat, Hotman Paris Ingin Somasi dan Hapus Anaknya dari Daftar Ahli Waris
-
Bukan dari Dokter, Hotman Paris Sebut Paula Verhoeven Dinyatakan HIV dari Teman-teman Baim Wong
-
Ungkap Kekayaan Paus Fransiskus Cuma Rp1,6 Juta, Hotman Paris Diminta Ikuti Jejaknya
-
Hotman Paris Ungkap Kebiasaan Bawa Uang Cash di Kantong Celana, Alasannya Bikin Takjub
-
Paula Verhoeven Tercatat Positif HIV, Hotman Paris Kecam Hakim di Persidangan
Tag
Terpopuler
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Ciro Alves pada Musim Depan
- Terlanjur Gagal Bayar Pinjol Jangan Panik, Ini Cara Mengatasinya
- Mayjen Purn Komaruddin Simanjuntak Tegaskan Sikap PPAD
- 7 HP Android dengan Kamera Setara iPhone 16 Pro Max, Harga Mulai Rp 2 Jutaan Saja
- Pascal Struijk Bongkar Duet Impian, Bukan dengan Jay Idzes atau Mees Hilgers
Pilihan
-
PPDB Sebentar Lagi, Ini 5 Rekomendasi SMP Negeri Favorit di Pekanbaru
-
5 Rekomendasi Mobil Murah Pajak Terjangkau, Harga Rp 100 Jutaan Saja!
-
4 Rekomendasi HP Rp 4 Jutaan Memori 512 GB Terbaik April 2025
-
Harga Emas Antam Hari Ini Cuma Turun Rp1.000
-
8 Produk Skincare Terbaik untuk Pria, Cocok buat Kamu yang Aktif di Luar
Terkini
-
9 WNA Dideportasi Imigrasi Batam gegara Salahgunakan Izin Tinggal
-
5 Alasan Mengapa Mobil Rental adalah Pilihan Cerdas untuk Liburan Anda
-
Inilah 5 Kebiasaan yang Membuat Tagihan Listrik Bisa Bengkak!
-
Mantri Perempuan BRI Ini Refleksikan Semangat Kartini: Tanpa Lelah Berdayakan Pengusaha Mikro
-
Rayakan Hari Kartini, BRI Perkuat Komitmen pada Kesetaraan Gender, Berdayakan Kaum Perempuan