SuaraBatam.id - Nikita Mirzani panik, rumahnya sejak pukul 03.00 pagi didatangi polisi. Ia mengabarkan hal itu lewat siaran langsung di Instagram.
Dalam siaran itu, ia merekam momen para polisi yang berjaga di depan rumahnya, sambil menceritakan situasi terkini di sana.
Menurutnya, mereka bermaksud melakukan penangkapan kepada dirinya.
"Mereka bawa surat penangkapan. Memangnya aku ngapain ditangkap?" kata Nikita Mirzani saat live Instagram, Rabu (15/6/2022).
Di tengah live, Nikita Mirzani mengangkat telepon masuk. Rupanya, panggilan tersebut berasal dari Deddy Corbuzier.
"Om Deddy Corbuzier! Rumah gue dikepung polisi dari jam 3 pagi, hahaha," kata Nikita Mirzani dalam live Instagram sambil mengangkat telepon masuk, Rabu (15/6/2022).
Tampaknya, Deddy Corbuzier penasaran kepolisian mana yang menggeruduk rumah artis kontroversial tersebut.
"Sama polisi Serang Kota, nggak tahu katanya mereka mau nangkep," kata dia.
Mengadu ke Deddy Corbuzier, Nikita Mirzani menyebut para polisi Serang Kota itu sempat arogan.
Baca Juga: Polisi Dobrak Pintu Garasi Nikita Mirzani, Nyai Bertahan di Atas Rumah Tolak Penangkapan
Mereka mendorong pembantunya dan memaksa masuk sampai merusak jendela.
"Aku keluar jam 4 karena mereka arogan kan, pembantuku didorong, mereka maksa masuk. Mau didobrak pintunya, terus jendela kamar pembantu dirusak, terus dia teriak-teriak, ada kerekam semua di CCTV," ujar dia.
Deddy Corbuzier agaknya menanyakan kasus apa kali ini yang tengah dibuat Nikita Mirzani. Sambil tertawa, Nikita Mirzani mengaku bingung.
"Ih nggak tahu, jadi ada panggilan pertama namanya Dito Mahendra. Aku nggak kenal menanyakan dong, ini laporan siapa, aku tanya pasalnya apa. Katanya pasalnya ayat 27 penistaan fitnah. Aku bilang penistaan fitnah siapa? Aku nggak tahu aku nggak gubris dong panggilan pertama," kata Nikita Mirzani.
"Ini masih ada polisinya rame banget. Dan itu dikirim kepolisian Serang kota, di Serang om, nggak tahu kalau om tanya aku aku, aku juga bingung," ujarnya lagi sambil melipir.
Sayangnya, obrolan Nikita Mirzani dan Deddy Corbuzier selanjutnya tak terekam lagi dalam Instagram live. Sebab, Nikita memilih melipir dan mengobrol secara privat.
Berita Terkait
-
Dokter Richard Lee Tak Ditahan, Deddy Corbuzier Singgung soal Kebal Hukum
-
Lagi Dipenjara, Nikita Mirzani Masih Bisa Ledek Richard Lee yang Kini Jadi Tersangka
-
Richard Lee Diperiksa Polisi, Dokter Detektif Mendadak Muncul di Polda Metro Jaya Tuntut Penahanan
-
Sabrina Chairunnisa Kena Musibah Jelang Akhir Tahun, Jari Tangan Sampai Retak
-
Kaleidoskop 2025: Deretan Artis Masuk Penjara, dari Nikita Mirzani hingga Onadio Leonardo
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
Terkini
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya