SuaraBatam.id - Timnas Indonesia kontra Bangladesh dalam ajang FIFA Matchday akan digelar pada esok hari.
Pertandingan ini akan diselenggarakan di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, pada Rabu, 1 Juni 2022 pukul 20.00 WIB.
Laga ini menjadi pemanasan Timnas Indonesia yang akan menghadapi Kualifikasi Piala Asia 2023 yang akan diselenggarakan di Kuwait mendatang.
Selaku tuan rumah, Timnas berharap dan menargetkan kemenangan atas Bangladesh untuk menambah poin di ranking FIFA.
Baca Juga: Timnas Indonesia vs Bangladesh, Egy Maulana Vikri Dipastikan Absen
Strategi pun disusun sedemikian rupa untuk menggapai kemenangan ini.
Prediksi susunan pemain Timnas Indonesia dalam lagi ini sudah muncul.
Pada pertandingan yang akan digelar besok, susunan pemain diprediksi tak akan seperti biasanya karena adanya pemain-pemain baru dan badai cedera.
Nama Elkan Baggott dan Pratama Arhan masuk dalam susunan pemain arahan Shin Tae Yong ini.
Egy Maulanan Vikri dan Evan Dimas tak bisa turun lapangan lantaran masih mengalami cedera.
Baca Juga: Jelang FIFA Matchday, Pelatih Kiper Bangladesh Tak Sungkan Puji Timnas Indonesia
Shin Tae Yong akan menggunakan formasi 4-3-2-1 pada timnas Indonesia saat melawan Bangladesh.
Sosok Nadeo Argawinata diprediksi akan dipercaya oleh Shin Tae Yong sebagai penjaga gawang. Terlebih, Nadeo didapuk sebagai kiper utama Timnas Indonesia.
Di barisan pertahanan, Shin Tae Yong akan mengandalkan Asnawi Mangkualam pada bek kanan dan Pratama Arhan di bek kiri. Sedangkan posisi bek tengah akan ditempati oleh Fachrudin Aryanto dan Elkan Baggott.
Mereka empat nantinya akan menjadi palang pintu pertahanan Timnas Indonesia.
Nama Marc Klok dan Rachmat Irianto hadir dalam pertandingan kali ini, mereka berdua dipercaya akan mengisi di lini tengah.
Kemungkinan Shin Tae Yong akan memainkan skeman Double Pivot.
Di bagian gelandang serang kemungkinan akan diisi Saddil Ramdani.
Sebelumnya posisi ini dipercayakan kepada Egy, namun karena cederanya masih perlu pemulihan maka akan ia akan absen.
Saddil nantinya akan ditempatkan di sayap kanan. Ia juga akan ditemani oleh Irfan Jaya yang akan bermain di sayap kiri bersama dengan Stefano Lilipaly.
Berikut Prediksi Susunan Pemain Indonesia vs Bangladesh di FIFA Matchday:
- Nadeo Argawinata
- Asnawi Mangkualam
- Fachrudin Aryanto
- Elkan Baggott
- Pratama Arhan
- Rachmat Irianto
- Marc Klok
- Saddil Ramdani
- Stefano Lilipaly
- Irfan Jaya
- Dimas Drajad
kontributor: Djaemika Aruni
Berita Terkait
-
Debut di Timnas Indonesia Cuma 40 Menit, Kevin Diks Bongkar Perasaannya
-
7 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia Bocor di Foto Marselino Ferdinan dengan Ordal PSSI?
-
Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
-
Pelatih Oxford United Sebut Marselino Ferdinan Luar Biasa di Timnas Indonesia, Kode Beri Debut?
-
Jadi Lawan Timnas Indonesia Selanjutnya, Pelatih Australia: Kami Harus...
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
Terkini
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024
-
Melestarikan Mangrove, Mengangkat Ekonomi: Perjuangan Gari di Kampung Tua Bakau Serip, Desa Binaan Astra