SuaraBatam.id - Sejumlah warga negara Indonesia (WNI) yang tinggal di Swiss dan negara sekitarnya ikut mencari anak Ridwan Kamil, Emmiril Kahn Mumtadz.
Hal itu diketahui dari satu WNI yang tinggal di Jerman, Rikza Azriyan dalam video yang diunggah oleh channel YouTube Intens Investigasi.
Ia mengatakan, tempat tinggalnya di Jerman hanya berjarak sekitar dua jam menuju Kota Bern, di Swiss.
Begitu mendengar kabar hilangnya Eril, anak Ridwan Kamil, ia beserta sejumlah rekannya berinisiatif bertolak ke Bern, untuk melihat proses pencariannya.
Baca Juga: Viral Momen Haru Kebersamaan Ridwan Kamil dan Putra Sulungnya Eril, Warganet Nangis Berjamaah
“Sabtu malam kami putuskan untuk ke Kota Bern, melihat situasinya seperti apa, siapa tahu ada yang bisa kami bantu,” ujar Rikza seperti dikutip Hops.ID pada Selasa, 31 Mei 2022.
Rikza melanjutkan, setibanya di Kota Bern, ia melihat sudah ada sejumlah WNI lainnya di sana, yang juga ingin melihat proses pencarian terhadap Eril.
Menurut Rikza, mereka datang dari sejumlah kota, tak hanya dari Swiss, tapi juga dari luar Swiss, seperti Jerman.
Kedatangan para WNI tersebut ternyata tak hanya sekadar untuk melihat proses pencarian Eril.
Rikza mengatakan, ada juga sejumlah WNI yang berinisiatif ikut mencari Eril dengan peralatan yang seadanya.
Baca Juga: Potret Ketegaran Ridwan Kamil Pantau Langsung Pencarian Eril, Sang Ayah Berdiri di Tepi Sungai Aare
“Yang aku lihat masyarakat Indonesia sangat kompak dan empati. Ada juga aku lihat yang menggunakan perahu karet, jadi menyusuri secara manual dengan perahu karet, melihat ke kiri dan ke kanan,” ungkap Rikza.
Menurut Rikza, kondisi Sungai Aare memang sulit, terlebih dengan dengan arusnya yang deras.
Melihat medan yang seperti itu, ia khawatir, Eril terbawa arus yang lebih deras setelah bendungan yang ada di Sungai Aare.
Sementara itu, pihak keluarga Ridwan Kamil menyatakan berterima kasih kepada semua pihak, termasuk WNI yang ada di Swiss, yang telah menunjukkan empati dan memberikan doanya untuk keselamatan Eril.
“Ini tentunya menjadi penguat kami dalam melewati peristiwa ini,” ujar kakak Ridwan Kamil, Elpi Nazmuzaman, beberapa waktu lalu.
Berita Terkait
-
Soroti Editing hingga Pengambilan Gambar di Video RK Singgung Janda, Jubir RIDO Curiga Ada Maksud Ini
-
Rieke Diah Pitaloka Sentil Ridwan Kamil: Jangan Rendahkan Perempuan Janda!
-
RK Khilaf Soal Ucapan Janda: Saya Mohon Maaf
-
Bukan KTP Jakarta Tapi Ikut Pilkada, Ridwan Kamil dan Suswono Kena Nyinyir: Undang-undang Apa Ini?
-
Bikin Ridwan Kamil Ramai Dikecam Seksis, Ternyata Ini Pandangan Islam soal Janda
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024
-
Melestarikan Mangrove, Mengangkat Ekonomi: Perjuangan Gari di Kampung Tua Bakau Serip, Desa Binaan Astra