
SuaraBatam.id - Rezky Aditya telah dinyatakan sebagai ayah biologis dari anak Wenny Ariani, Kekey.
Di kanal YouTube Denny Darko pada Juli 2021, Wenny Ariani pernah menceritakan awal mula menjalin kedekatan dengan Rezky Aditya.
Hubungan mereka berawal dari kerjasama bisnis di antara keduanya. Kata Wenny, suami Citra Kirana tersebut bergabung dalam bisnis yang sudah ia rintis sebelumnya.
"Ada bisnis juga (sama Rezky) karena saya bergerak di bidang advertising, akhirnya ada satu omongan sama Rezky, dia bergabung, masuk di management. (Rezky) bukan (pemilik), pemiliknya saya, perusahaan ini jauh sudah ada sebelum Rezky masuk," kata Wenny Ariani dilansir Hops.ID pada Jumat, 27 Mei 2022.
Baik Wenny maupun Rezky pun muncul perasaan cinta. Keduanya menjalin hubungan tanpa menutupinya dari siapapun.
"Enggak sembunyi-sembunyi, bahwa sudah banyak saksi yang lihat dan tahu. Iya (saksinya orang-orang di kantor)," tuturnya.
Denny Darko kemudian melontarkan berbagai pertanyaan kepada Wenny Ariani. Salah satunya soal apakah Wenny bertemu dengan pria lain selain Rezky saat itu?
"Saat kamu hamil seperti itu. Kalian kan pacaran dan tidak terikat di pernikahan kan. Kamu enggak ketemu cowok lain dan sebagainya kan?," tanya Denny.
Menanggapi pertanyaan itu, Wenny Ariani dengan tegas membantahnya.
Baca Juga: Citra Kirana Dituding Tahu Rezky Aditya Punya Anak dari Wenny Ariani: Kenapa Gak Dianggap?
Meski banyak laki-laki yang ia temui, wanita yang berprofesi sebagai pengusaha ini mengaku hanya menjalin hubungan sebagai rekan kerja saja.
"Tidak sama sekali, lingkungan saya banyak laki-laki karena kan saya bergerak di bidang advertising. Tapi kan itu hanya rekan," tuturnya.
Demi anak perempuannya, Wenny Ariani bersumpah tidak tidur dengan pria lain saat menjalin hubungan dengan Rezky. Dengan tegas, Wenny menyebut Rezky adalah ayah dari buah hatinya.
"Saya sumpah demi anak saya kalau memang saya tidak yakin, saya tidak akan seberani ini. Makanya saya menunggu pihak Rezky untuk komentar karena Rezky tahu betul kok," pungkas Wenny Ariani.
Berita Terkait
-
Geger Hamili Erika Carlina, DJ Panda Cerita Mabuk Bareng hingga 'Malam Panas' di Batam
-
Berani Banget! Anak Citra Kirana Kejar Angsa Sampai Kocar-kacir
-
Rezky Aditya Terkena DBD saat Umrah, Citra Kirana Gercep Menyusul demi Rawat Suami
-
Lagi Umrah, Rezky Aditya Kena DBD Hingga Masuk Rumah Sakit dan Disusul Citra Kirana
-
Tren Baju Lebaran Couple Keluarga Ala Citra Kirana Dan Rezky Aditya
Terpopuler
- Siapa Pencipta Sound Horeg? Ini Sosok Edi Sound yang Dijuluki Thomas Alva Edisound dari Jawa Timur
- Jelang Ronde Keempat, Kluivert Justru Dikabarkan Gabung Olympique Lyon
- Akal Bulus Dibongkar KPK, Ridwan Kamil Catut Nama Pegawai Demi Samarkan Kepemilikan Kendaraan
- Bupati Sleman Akui Pahit, Sakit, Malu Usai Diskominfo Digeledah Kejati DIY Terkait Korupsi Internet
- Pemain Keturunan Purwokerto Tiba di Indonesia, Diproses Naturalisasi?
Pilihan
-
Masih Layak Beli Honda Jazz GK5 Bekas di 2025? Ini Review Lengkapnya
-
Daftar 5 Mobil Bekas yang Harganya Nggak Anjlok, Tetap Cuan Jika Dijual Lagi
-
Layak Jadi Striker Utama Persija Jakarta, Begini Respon Eksel Runtukahu
-
8 Rekomendasi HP Murah Anti Air dan Debu, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Fenomena Rojali dan Rohana Justru Sinyal Positif untuk Ekonomi Indonesia
Terkini
-
Ajukan BRI Easy Card via Online, Nikmati E-Voucher Spesial Senilai Rp100 Ribu
-
Warga Batam Siap-siap! Listrik Padam 23-25 Juli 2025, Cek Wilayahmu
-
BRImo Catat Pertumbuhan Pengguna 21,2%, Capai 42,7 Juta Berkat Kemudahan Bertransaksi
-
Pinjol Ilegal Hantui Desa, BRI Siapkan Jurus Pamungkas Lewat Koperasi Merah Putih
-
Dividen Menggiurkan, Saham BBRI Jadi Primadona Setelah Program Kopdes Merah Putih Diluncurkan