SuaraBatam.id - Timnas Indonesia U-23 melawan Malaysia pada laga SEA Games 2021 di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Vietnam, Minggu (22/5/2022) sore.
Sejumlah suporter Indonesia terlihat setia menonton tanding perebutan medali perunggu sepakbola putra tersebut.
Di tengah guyuran hujan, mereka terus memberi semangat kepada para pemain Timnas Indonesia U-23 yang tengah berlaga, dengan menyoraki dan memainkan tetabuhan.
Mengutip Antara, mereka juga membentangkan bendera Merah Putih berukuran besar di tribun penonton sebelah kanan Stadion My Dinh.
Para suporter tersebut ada yang datang langsung dari Indonesia demi menonton tim kebanggaannya berlaga sejak awal dimulai SEA Games 2021.
Pertemuan Indonesia dan Malaysia di perebutan tempat ketiga SEA Games 2021 menjadi yang pertama pada ajang SEA Games sejak edisi tahun 2005.
Ketika itu, tepatnya di SEA Games 2005, Filipina, Malaysia menundukkan Indonesia dengan skor 1-0.
Jauh sebelumnya, pada SEA Games 1985 di Thailand, Indonesia dan Malaysia juga sempat bertarung untuk medali perunggu dengan hasil Malaysia berjaya atas Indonesia dengan satu gol tanpa balas.
Indonesia datang ke pertandingan itu dengan keadaan timpang lantaran tiga pemain yakni Firza Andika, Rachmat Irianto dan Ricky Kambuaya dikartu merah pada laga semifinal.
Skuad Garuda Muda pun cuma mempunyai lima pemain cadangan, dengan salah satunya kiper.
Berita Terkait
-
Terungkap! Sosok Ini Jadi Pintu Masuk Jordi Cruyff ke Timnas Indonesia
-
Selangkah Lagi Emil Audero, Dean James, dan Joey Pelupessy Bela Timnas Indonesia
-
Kevin Diks Dicueki Pemain Chelsea Gara-gara Netizen Indonesia Berulah
-
Sembuh dari Cedera, Kevin Diks Dapat Peran Khusus Lawan Chelsea
-
Erick Thohir: Alhamdulillah Emil Audero, Dean James, dan Joey Pelupessy Didaftarkan
Tag
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Lonjakan Permintaan, Penerbangan BIM-Batam Ditambah untuk Mudik Lebaran
-
Jadwal Berbuka Puasa dan Imsakiyah di Batam 13 Maret 2025
-
Sidak Minyak Kita di Natuna, Benarkah Tak Sesuai Standar?
-
Kronologi Penangkapan Briptu SS di Batam, Terlibat Jaringan Narkoba Internasional Jalur 'Golden Tree Angle'
-
Kapan Lagi Buka Bareng BRI Festival 2025 Siap Hadirkan Kuliner, Musik, dan Kebersamaan di GBK Senayan