SuaraBatam.id - Batang hidung Galih Ginanjar tak sedikit pun terlihat di acara ulang tahun King Faaz. Padahal Fairuz A Rafiq berharap mantan suaminya itu datang menemui putranya.
"Oh dia (Galih) kayaknya persiapan juga nih, Faaz ulang tahun bakal didatengin. Terus ternyata nggak didatengin juga nih," ujar Fairuz dengan nada kecewa, lewat kanal YouTube CURHAT BANG Denny Sumargo yang diunggah pada Minggu, 8 Mei 2022.
Fairuz A Rafiq sendiri menegaskan tak pernah melarang Galih Ginanjar untuk bertemu King Faaz. Padahal, Galih Ginanjar kerap menggembor-gemborkan keinginannya untuk bertemu dengan putranya bersama Fairuz A Rafiq, King Faaz. Namun, hal itu belum terjadi hingga saat ini.
Menurutnya siap tak siap, sebagai seorang ayah, Galih harus bisa melawan rasa takutnya untuk bertemu dengan anak yang sempat tak diakuinya.
"Kalo aku sih gini ya, seorang bapak darah dagingnya, siap nggak siap, kalau perlu, maaf ni istilah kasarnya itu kan apapun dilakuin buat anaknya," jelasnya.
Fairuz pun membandingkan Galih dengan Sonny yang mampu menyayangi dan melindungi Faaz walaupun bukan anak kandungnya.
"Buktinya dia (Sonny) yang bukan darah dagingnya aja melindungi Faaz luar biasa. Tapi itu tidak dilakukan (oleh Galih)," jelas Fairuz.
Tak hanya itu, Fairuz juga heran kenapa Galih selalu muncul ketika Faaz tengah naik daun karena kerap disanjung publik perihal sikapnya.
Hal itu menunjukkan seolah-olah Galih tengah mendompleng nama di tengah ketenaran putranya.
Baca Juga: Ternyata Begini Aslinya, Fairuz Buka-bukaan Sonny Agresif Saat Pendekatan Hingga Bikin Risih!
"Yang aku sesali adalah kenapa sih selalu muncul di momen-momen yang di saat anaknya lagi begini (terkenal) baru dia muncul, disayangkan aja sih," tuturnya.
Fairuz juga menyebut kalau Galih tahu rumah dan nomor ponselnya. Namun, tak terlihat sedikit pun usaha mantan suaminya itu untuk bertemu Faaz.
"Lebih enak ya hidup itu tanpa dipublish. Maksud aku dia tahu lho rumah aku nggak pindah, dan dia tahu lho nomor handphone aku. Dia nggak ada usaha," pungkasnya
Berita Terkait
-
Fairuz A Rafiq Geram Insanul Fahmi Bilang I Love You ke Inara Rusli dan Mawa
-
5 Pasangan Artis Ini Masih Ribut Usai Cerai, Terbaru Ruben Onsu dan Sarwendah di Akun Fans
-
Buat Jaga Keselamatan, Sonny Septian Siapkan Cairan Lada untuk Dibawa Fairuz A Rafiq
-
Paula Verhoeven Banjir Dukungan dari Rekan Artis usai Curhat Pilu tentang Anak
-
Ada Warung Pecel Lele di Dalam Rumah, Kejutan Ultah Sonny Septian Buat Fairuz A Rafiq Agak Laen
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar