
SuaraBatam.id - Bagi masyarakat yang ingin melakukan penukaran uang jelang Idul Fitri 1443 Hijiriah, Bank Indonesia Perwakilan Kepulauan Riau (Kepri), sudah menyediakan stok uang tunai sebesar Rp2,11 triliun.
Kepala Bank Indonesia Perwakilan Kepri, Musni Hardi Atmaja menerangkan, ketersediaan uang tunai pada tahun 2022 ini, mengalami peningkatan sebesar 14,67 persen jika dibandingkan dari tahun sebelumnya yang hanya Rp1,84 triliun.
"Karena kita melihat sepertinya antusias masyarakat untuk menukar uang di Lebaran tahun ini lebih besar," ungkapnya, Jumat (22/4/2022).
Tidak hanya itu, pihak Bank Indonesia juga menyediakan layanan penukaran uang di beberapa pelabuhan seperti Pelabuhan Domestik Sekupang dan Punggur.
Pembukaan layanan di dua Pelabuhan Domestik ini, diharapkan semakin mempermudah masyarakat sebelum melakukan mudik.
"Apabila ada masyarakat yang mau mudik melalui pelabuhan, tapi tidak sempat menukar ke Bank. Kami juga buka layanan di Pelabuhan Sekupang dan Punggur. Jadi tidak usah khawatir," paparnya.
Musni juga menerangkan, layanan penukaran uang sudah dapat dilakukan di Bank Indonesia sejak hari ini.
Sementara bagi layanan di kawasan Pelabuhan Domestik, baru akan dilaksanakan pada tanggal 25 hingga 27 April mendatang.
Selain itu, Bank Indonesia juga menyediakan mobil kas keliling yang akan beroperasional di kawasan Harbourbay dari tanggal 27 hingga 28 April.
Baca Juga: Dalam 3 Bulan, Uang Tunai yang Diedarkan di Bali Mencapai Rp 1.524 Miliar
"Banyak pilihan sebenarnya, BI Kepri juga melayani penukaran uang rupiah baik melalui kantor cabang perbankan, kas titipan Bank Indonesia, maupun mobil Kas Keliling," terangnya.
Secara keseluruhan, Bank Indonesia membuka 152 titik layanan penukaran yang tersebar di Batam, Tanjungpinang, Tanjung Balai Karimun, hingga Natuna.
Namun, untuk mengantisipasi kebutuhan uang tunai pada libur lebaran, pihaknya telah mengimbau perbankan untuk menghitung kebutuhan uang tunai untuk pengisian mesin ATM dan memastikan ketersediaan uang di seluruh mesin ATM selama masa libur cuti bersama.
"Jadi masyarakat dipersilahkan memanfaatkan layanan yang telah disediakan. Kami memastikan selama Ramadan dan lebaran kebutuhan uang dipastikan aman," tegasnya.
Masyarakat juga dapat memperoleh informasi layanan penukaran tersebut mulai tanggal 4 hingga 29 April, melalui https://tiny.cc/penukaranRamadhan.
Kontributor : Partahi Fernando W. Sirait
Berita Terkait
-
Payment ID: Awal dari Negara Polisi Finansial?
-
Transaksi Digital Meroket 30,51 Persen, Industri Pembayaran Nasional Punya Masa Depan Cerah
-
BI dan Bank Sentral Asia Pasifik Bahas Tarif Trump, Apa Hasilnya?
-
Bank Indonesia Klaim Uang Beredar Cukup Tinggi, Ini Faktornya
-
Bos BI Ramal Kondisi Rupiah Bakal Lebih Stabil, Ini Strategi Rahasianya?
Terpopuler
- Siapa Pencipta Sound Horeg? Ini Sosok Edi Sound yang Dijuluki Thomas Alva Edisound dari Jawa Timur
- Jelang Ronde Keempat, Kluivert Justru Dikabarkan Gabung Olympique Lyon
- Akal Bulus Dibongkar KPK, Ridwan Kamil Catut Nama Pegawai Demi Samarkan Kepemilikan Kendaraan
- Bupati Sleman Akui Pahit, Sakit, Malu Usai Diskominfo Digeledah Kejati DIY Terkait Korupsi Internet
- Pemain Keturunan Purwokerto Tiba di Indonesia, Diproses Naturalisasi?
Pilihan
-
Masih Layak Beli Honda Jazz GK5 Bekas di 2025? Ini Review Lengkapnya
-
Daftar 5 Mobil Bekas yang Harganya Nggak Anjlok, Tetap Cuan Jika Dijual Lagi
-
Layak Jadi Striker Utama Persija Jakarta, Begini Respon Eksel Runtukahu
-
8 Rekomendasi HP Murah Anti Air dan Debu, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Fenomena Rojali dan Rohana Justru Sinyal Positif untuk Ekonomi Indonesia
Terkini
-
Ajukan BRI Easy Card via Online, Nikmati E-Voucher Spesial Senilai Rp100 Ribu
-
Warga Batam Siap-siap! Listrik Padam 23-25 Juli 2025, Cek Wilayahmu
-
BRImo Catat Pertumbuhan Pengguna 21,2%, Capai 42,7 Juta Berkat Kemudahan Bertransaksi
-
Pinjol Ilegal Hantui Desa, BRI Siapkan Jurus Pamungkas Lewat Koperasi Merah Putih
-
Dividen Menggiurkan, Saham BBRI Jadi Primadona Setelah Program Kopdes Merah Putih Diluncurkan