SuaraBatam.id - Bagi warga Batam yang berencana ke Malaysia, kini harus bersabar dikarenakan tiket penyebrangan kapal Ferry tujuan Batam - Malaysia sudah habis terjual.
Pantauan suarabatam.id, di Pelabuhan Internasional Batam Center, beberapa counter tiket sudah memasang pemberitahuan: tiket Malaysia habis.
"Hingga tanggal 10 April nanti tiket ke Malaysia sudah habis. Gak ada lagi," jelas Prili salah satu petugas counter tiket Kapal Pintas Samudra, Jumat (8/4/2022).
Untuk feri Pintas Samudra, diakuinya hanya melayani satu kali pelayaran setiap tanggal genap untuk tujuan Pelabuhan Stulang Laut, Malaysia, dengan jadwal berangkat pada pukul 08.00 WIB.
Baca Juga: Jadwal Berbuka Puasa untuk Batam, Tanjungpinang dan Bintan 6 Ramadhan 1443H
"Dan kapal yang dari Malaysia ke Batam berangkat jam 13.00 WIB waktu sana," paparnya.
Pemandangan serupa juga terlihat di counter tiket kapal Indomas, yang juga telah memasang pemberitahuan bahwa tiket menuju Malaysia sudah terjual habis hingga tanggal 12 April.
Untuk kapal milik Indomas sendiri, juga diketahui hanya melayani pelayaran menuju Malaysia satu kali dalam dua hari.
"Kami mengikuti aturan yang sudah ada, satu kali per dua hari ke Malaysia. Tapi sekarang udah habis tiketnya," jelas petugas counter yang tidak ingin disebutkan namanya.
Sementara itu, tiket Kapal Citra Ferry juga telah ludes terjual dan baru tersedia kembali pada tanggal 14 April mendatang.
Baca Juga: THM dan Gelper di Batam Masih Buka di Awal Ramadhan, Amsakar Achmad: Pemilik Usaha Sudah Dipanggil
Untuk jadwal keberangkatan Citra Ferry menuju Malaysia, juga hanya berlaku sekali pada setiap tanggal genap, dengan jadwal berangkat pada pukul 08.00 WIB dari Batam, dan pukul 12.00 waktu Malaysia untuk rute kembali ke Indonesia.
Untuk diketahui, selama pandemi Covid-19 biaya perjalanan dari Batam menuju Malaysia telah mengalami perubahan harga, dengan kenaikan Seaport Tax sebesar Rp40 ribu
Saat ini, harga tiket dari Batam menuju Malaysia dijual dengan harga Rp320 ribu dan anak-anak Rp240 ribu untuk sekali jalan.
Sementara untuk harga Two Way atau pulang balik, kini dijual dengan harga Rp480 ribu untuk dewasa, dan anak-anak Rp340 ribu.
Syarat Perjalanan: Penumpang Membayar Asuransi
Penumpang juga diwajibkan membayar asuransi Covid-19 di konter kapal sebesar Rp130 ribu.
Tidak hanya itu, para Pelaku Perjalanan Luar Negeri (PPLN) menuju Malaysia juga diwajibkan melampirkan surat keterangan PCR sebelum keberangkatan, serta beberapa syarat perjalanan lainnya seperti.
Telah menerima dosis lengkap untuk vaksinasi dan Booster, mendownload aplikasi MySejahtera, Mengisi formulir lengkap klic icon TRAVELLER dimenu MySejahtera sampai di approve Digital TRAVELLER'S CARD, dan membeli asuransi perjalanan Cover Covid-19 (Untuk WN Non-Malaysia).
Berita Terkait
-
Kata Kapolda Kepri Soal Ibu Rantai dan Siksa Anak Sendiri di Batam
-
Hanya Bayar Listrik 40 Ribu per Bulan! Ini Keajaiban PLTS di Pulau Terpencil
-
Desa Wisata Bakau Serip Batam: Pendorong Ekonomi Lokal di Era Jokowi
-
Modus Kapal Singapura Curi Pasir di Batam, 10 Ribu Meter Kubik Sekali Angkut!
-
XYZ Live Ground: Festival Musik Lintas Generasi Kembali Guncang Batam!
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terkini
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024
-
Melestarikan Mangrove, Mengangkat Ekonomi: Perjuangan Gari di Kampung Tua Bakau Serip, Desa Binaan Astra