SuaraBatam.id - Rukyatul hilal atau pengamatan hilal awal Ramadhan 2022 akan dilakukan di Pantai Tanjung Setumu, Dompak, Kota Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau.
Kementerian Agama (Kemenag) Kota Tanjungpinang menjadikan satu-satunya lokasi pengamatan hilal awal Ramadhan 2022, pada Jumat (1/4/2022) yang dimulai pukul 16.00 WIB.
Hal tersebut, disampaikan oleh Kepala Kantor Kemenag Kota Tanjungpinang, Ahmad Husein menyampaikan dipilihnya Pantai Tanjung Setumu, karena wilayahnya lebih strategis, dan langsung berhadapan dengan lautan arah barat.
"Tim rukyatul hilal sudah survei ke Pantai Setumum. Insya Allah akan terlihat anak bulannya di lokasi ini, dibanding tempat lain," jelas Ahmad Husein, saat dihubungi, Kamis (31/3/2022).
Masih dikatakan, Husein pada saat rukyatul hilal besok, pihaknya bekerja sama dengan berbagai unsur seperti dari MUI, NU, BMKG, perwakilan perguruan tinggi dan Pengadilan Agama Tanjungpinang.
"Setelah pengamatan selesai, nantinya akan dibuat berita acara yang dikirim langsung ke Kemenag RI, bahwasanya di Tanjungpinang sudah terlihat atau belum, hilal Ramadhan," terangnya.
Sedangkan dimulainya 1 Ramadhan atau berpuasa bagi umat Islam, Husein belum dapat memastikan kapan, apakah Sabtu atau Minggu pada pekan ini.
"Kita lihat nanti lah, Kalau memang sesuai hitung-hitungan dimulai Sabtu ini. Tapi kita belum bisa pastikan," ujarnya.
Karena kata dia, untuk menentukan awal Ramadhan ini ada dua mekanisme, yakni melalui metode hisab dan rukyatul hilal. Untuk metode hisab itu adalah berdasarkan hitung-hitungan dari BMKG.
Baca Juga: Kapan 1 Ramadhan 2022? Muhammadiyah Bengkulu Tetapkan Mulai Puasa 2 April
"Sedangkan untuk rukyatul, merupakan cara melihat langsung menggunakan teropong, yang biasanya dilakukan oleh NU (Nahdlatul Ulama). Untuk metode hisab, Muhammadiyah yang pakai. Dua metode ini harus diakomodir," pungkasnya.
Berita Terkait
-
40 Siswa Madrasah Ditetapkan Sebagai Duta Moderasi Beragama
-
BREAKING NEWS! Arab Saudi Kehilangan Salem Al-Dawsari Lawan Timnas Indonesia
-
Makan Gaji Buta! Al Hilal Bakal PHK Neymar, Klub BRI Liga 1 Ada yang Minat?
-
Wamenag Usul Petugas Haji 50 Persen dari Unsur TNI/Polri, DPR: Harus Tes Dulu
-
Dapat Kesetaraan Lembaga Pendidikan, Kemenag Yakin UU Pesantren Bawa Perubahan Bagi Santri
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024
-
Melestarikan Mangrove, Mengangkat Ekonomi: Perjuangan Gari di Kampung Tua Bakau Serip, Desa Binaan Astra