SuaraBatam.id - Rukyatul hilal atau pengamatan hilal awal Ramadhan 2022 akan dilakukan di Pantai Tanjung Setumu, Dompak, Kota Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau.
Kementerian Agama (Kemenag) Kota Tanjungpinang menjadikan satu-satunya lokasi pengamatan hilal awal Ramadhan 2022, pada Jumat (1/4/2022) yang dimulai pukul 16.00 WIB.
Hal tersebut, disampaikan oleh Kepala Kantor Kemenag Kota Tanjungpinang, Ahmad Husein menyampaikan dipilihnya Pantai Tanjung Setumu, karena wilayahnya lebih strategis, dan langsung berhadapan dengan lautan arah barat.
"Tim rukyatul hilal sudah survei ke Pantai Setumum. Insya Allah akan terlihat anak bulannya di lokasi ini, dibanding tempat lain," jelas Ahmad Husein, saat dihubungi, Kamis (31/3/2022).
Masih dikatakan, Husein pada saat rukyatul hilal besok, pihaknya bekerja sama dengan berbagai unsur seperti dari MUI, NU, BMKG, perwakilan perguruan tinggi dan Pengadilan Agama Tanjungpinang.
"Setelah pengamatan selesai, nantinya akan dibuat berita acara yang dikirim langsung ke Kemenag RI, bahwasanya di Tanjungpinang sudah terlihat atau belum, hilal Ramadhan," terangnya.
Sedangkan dimulainya 1 Ramadhan atau berpuasa bagi umat Islam, Husein belum dapat memastikan kapan, apakah Sabtu atau Minggu pada pekan ini.
"Kita lihat nanti lah, Kalau memang sesuai hitung-hitungan dimulai Sabtu ini. Tapi kita belum bisa pastikan," ujarnya.
Karena kata dia, untuk menentukan awal Ramadhan ini ada dua mekanisme, yakni melalui metode hisab dan rukyatul hilal. Untuk metode hisab itu adalah berdasarkan hitung-hitungan dari BMKG.
Baca Juga: Kapan 1 Ramadhan 2022? Muhammadiyah Bengkulu Tetapkan Mulai Puasa 2 April
"Sedangkan untuk rukyatul, merupakan cara melihat langsung menggunakan teropong, yang biasanya dilakukan oleh NU (Nahdlatul Ulama). Untuk metode hisab, Muhammadiyah yang pakai. Dua metode ini harus diakomodir," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Kemenag Atur Etika Makan Bergizi Gratis di Lingkup Pesantren, Mahfud MD Beri Tanggapan
-
Rincian Beda Biaya Haji Reguler 2024 dan 2025, Kemenag Sepakati BPIH Turun
-
Berapa Biaya Haji Reguler 2025 Terbaru? Kemenag Resmi Turunkan BPIH Tahun Ini
-
MAN 2 Bantul Raih Prestasi Gemilang pada Ajang Penghargaan Kemenag Bantul
-
Kemenag Ungkap Arab Saudi Akan Batasi Usia Calon Jemaah Haji, Umur di Atas 90 Tahun Dilarang Berangkat
Terpopuler
- Jairo Riedewald: Saya Tidak Bisa...
- Gibran Disebut Ikut Selamatkan Warga Los Angeles saat Kebakaran, Netizen: Nyelamatin IPK Aja Nggak Bisa
- Jairo Riedewald: Saya Cuma Kelinci Percobaan
- Thom Haye Bicara Potensi Dilatih Patrick Kluivert: Sulit...
- Patrick Kluivert: Mees Hilgers, Calvin Verdonk, dan Jay Idzes
Pilihan
-
Bisnis Lesu, Starbucks PHK Karyawan Mulai Maret 2025
-
Skandal Parkir Samarinda: Audit Inspektorat Siap Bongkar Ketidakwajaran Setoran
-
Maksimalkan MBG di Kaltim, Pengamat Ekonomi: Pangkas Uang Makan dan Gaji Pejabat!
-
Kabinet Besar hingga Sawit: Kritik Pemuda Kaltim pada 100 Hari Prabowo-Gibran
-
Perbandingan Spesifikasi OPPO Reno13 F 5G vs OPPO Reno12 F 5G, Pilih Mana?
Terkini
-
Longsor di Batam, 13 Orang Dievakuasi, 4 Masih Dicari
-
Konsultan Keamanan Siber: Tak Ada Serangan Siber Ransomware pada Sistem Perbankan BRI
-
Membongkar Hoax Ransomware yang Dikaitkan dengan BRI
-
BRI Menjamin Keamanan Data dan Dana, Transaksi Tetap Normal
-
Natal Romantis di Batam? Ada Paket Lengkap di Hotel Santika!