SuaraBatam.id - Taipan asal China, Jack Ma bukan lagi orang terkaya di Asia. Posisinya telah digantikan oleh taipan dari India. Berdasarkan Bloomberg Billionaire Index orang tersebut ialah Mukesh Ambani.
Tercatat kini kekayaan Mukesh Ambani mencapai USD96,4 miliar (Rp1.384 triliun), sementara kekayaan Jack Ma 'hanya' USD37,9 miliar (Rp544 triliun).
Ambani adalah anak dari pengusaha Dhirubhai Ambani yang merupakan pendiri awal Reliance Industries. Setelah menjadi penerus perusahaan, Mukesh Ambani sukses membawa Reliance Industries lebih sukses lagi dari sebelumnya.
Reliance Industries pun sekarang tak hanya berbisnis di bidang minyak dan gas, tetapi juga petrokimia, ritel, telekomunikasi hingga teknologi.
Namun, Reliance Industries yang berbasis di Mumbai, India tetap menjadi pemilik kompleks penyulingan minyak terbesar di dunia.
Hidup sebagai taipan dan konglomerat teratas di India tak aneh membuat Ambani hidup glamor.
Ia tinggal di rumah 27 lantai di Mumbai, India yang setiap lantainya memiliki ruangan berbeda-beda, seperti arena salju, dan lain sebagainya.
Selain Ambani, dalam daftar 500 orang terkaya Bloomberg, masih ada beberapa orang terkaya asal Asia lainnya, seperti Gautam Adani yang berharta USD93,6 miliar (Rp1.344 triliun), Zhong Shanshan asal China berharta USD67,2 miliar (Rp965 triliun), dan Jack Ma USD37,9 miliar (Rp544 triliun).
Berita Terkait
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Misi Berbeda John Herdman Jelang Dua Turnamen Terdekat yang Dihadapi Timnas Indonesia
-
Media Korea Kagum dengan Rekam Jejak Pelatih Anyar Timnas Indonesia John Herdman
-
Jadwal Laga Timnas Futsal Indonesia Vs Korsel di Piala Asia 2026, Kapan?
-
John Herdman Percaya Diri Tatap Piala Asia 2027, Optimis Berbicara Banyak
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar