Scroll untuk membaca artikel
Eko Faizin
Minggu, 27 Maret 2022 | 15:36 WIB
Band D'Masiv saat merayakan ulang tahun ke-17 [Suara.com/Evi Ariska]

SuaraBatam.id - Rian D'Masiv bersama rombongan band-nya mengalami kecelakaan di Situbondo, Jawa Timur. Rian Ekky Pradipta (REP) atau Rian DMasiv mengalami luka ringan.

"REP salah satu vokalis grup Band," ujar Ipda Kadek, Kanit Gakkum Polres Situbondo dikutip dari Batamnews.co.id--jaringan Suara.com, Minggu (27/3/2022).

"Tiga penumpang luka ringan. Kondisinya sudah baik-baik saja," tambahnya.

Penampakan mobil yang ditumpangi rombongan Band D'Masiv. [Dok Polres Situbondo]

Sang sopir, kata Kadek, tidak mengalami luka apapun. Sementara Toyota Innova bernopol P 45 QP ringsek di bagian depan.

Mobil yang dikendarainya bersama Band D'Masiv menabrak sebuah tiang.

Sebelumnya Rian D'Masiv, Sri Ayu Murtisari mengabarkan bahwa suaminya mengalami kecelakaan.

Ia melalui unggahan Instagramnya, memperlihatkan foto mobil dalam kondisi ringsek usai menabrak sebuah tiang.

Bagian depan mobil warna hitam itu terangkat dan menabrak tiang yang nyaris roboh. Mobil itu juga tampak keluar jalur.

"Sesungguhnya kami adalah milik Allah, dan sungguh hanya kepada-Mu kami akan kembali. Ya Allah, karuniakanlah kepadaku pahala dalam musibah yang menimpaku dan berilah aku ganti yang lebih baik daripadanya. Amiltin YRA," tulis Sri Ayu sebagai caption pada Minggu (27/3/2022).

Bersyukur, Rian D'Masiv dan rekan bandnya, Rama dan Wahyu yang juga ada di mobil, selamat dalam kecelakaan tersebut. Ia berharap Tuhan terus menjaga suaminya.

"Pah @ryanekkypradipta Alhamdulillah selamat. Tuhan masih lindungi, semoga selalu, terus dan selamanya," sambungnya.

Sehari sebelumnya, Rian D'Masiv diketahui tampil dalam sebuah acara offair di Sekolah Tinggi Transportasi Darat (STTD) Cibitung. Hal ini tampak dari deretan unggahan di Instagram Story sang musisi.

Diketahui kecelakaan terjadi di daerah Jawa Timur. Saat itu band D'Masiv sedang dalam perjalanan ke Banyuwangi.

Unggahan tersebut disambut doa dari netizen. Mereka berharap para personel D'Masiv itu lekas sembuh dari kecelakaan.

Load More