SuaraBatam.id - Wali Kota Batam sekaligus Kepala BP Batam, Muhammad Rudi mengatakan di Batam, Covid-19 sudah tak lagi dinyatakan pandemi, melainkan endemi.
Hal ini dilihat dari tak ada lagi pemeriksaan tes antigen atau PCR saat melakukan perjalanan domestik apabila sudah vaksin dosis 2.
Selain itu, tak ada lagi karantina untuk wisman yang datang ke Kota Batam.
"Pemulihan ekonomi yang paling utama sekarang. Sudah kan, kalau sudah tidak diperiksa lagi berarti sudah endemi lah. Kita sudah mengalami puncak Omicron. Sekarang sudah menurun juga," kata Rudi.
Baca Juga: Syarat Indonesia Masuk Endemi COVID-19, Bukan Lagi Pandemi
Sementara itu, Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad menanggapi perkembangan kasus yang saat ini belum menunjukkan penurunan.
Namun, saat ini Batam bersiap perubahan status pandemi menjadi endemi Covid-19 dari Kementrian Kesehatan RI.
"Tapi ini sesuai dengan keputusan dari pusat. Namun kita di Batam sudah siap apabila status pandemi diubah menjadi endemi," ujar Amsakar saat ditemui di Batam Center, Rabu (16/3/2022).
Mengenai persiapan yang dimaksud, diantaranya kesiapan fasilitas dan tenaga kesehatan.
Amsakar menegaskan saat ini Rumah sakit di Batam masih memiliki banyak ketersediaan tempat tidur, termasuk RSKI juga disiagakan untuk menghadapi endemi ini.
Baca Juga: Pemerintah Berhati-hati Putuskan Status Endemi COVID-19 di Indonesia
"Fakes di Batam ditambah dengan RSKI Galang cukup menampung warga kita yang terpapar Covid-19, jika kasus meluap," katanya.
Berita Terkait
-
Hakim PA Batam Ditusuk OTK, KY Turunkan Tim Khusus
-
Jaksa Agung Sebut Tersangka Korupsi Tata Kelola Minyak Pertamina Bisa Dijerat Hukuman Mati
-
Sidang Kasus Narkoba Eks Polisi di Batam, Saksi Ungkap Penyisihan Barang Bukti Sabu
-
Pertama di Batam, Sekolah Ini Resmi Menjadi OxfordAQA Approved Centre
-
Pacific Palace Hotel Batam Hadirkan Paket Buka Puasa Bernuansa Kampung Nelayan
Terpopuler
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
- Kini Ngekos, Nunung Harus Bayar Cicilan Puluhan Juta Rupiah ke Bank
- Maharani Kemala Jawab Kabar Guyur Rp10 Miliar Biar Nikita Mirzani Ditahan: Kalian Pikir Gak Capek?
- Kirim Surat ke Perusahaan Ferrari Hingga Lamborghini, Firdaus Oiwobo Ditertawakan: Begini Sarjana?
Pilihan
-
Steve Saerang: Revolusi AI Setara Penemuan Mesin Uap!
-
Prediksi Nomor Punggung Pemain Timnas Indonesia: Emil Audero-Ole Romeny Saling Sikut?
-
Naturalisasi Emil Audero Cs Dapat Kritik Pedas, Erick Thohir Disebut Absurd
-
Cetak Sejarah, Yokohama Marinos Bangga Sandy Walsh Dipanggil ke Timnas Indonesia
-
Maarten Paes Gabung Timnas Indonesia, FC Dallas: Garuda Memanggil!
Terkini
-
Terungkap! Misteri Penemuan Mayat WN India yang Mengapung di Perairan Karimun
-
Lengkapi dengan Niat dan Adab, Ini Jadwal Puasa dan Imsakiyah di Batam 12 Maret 2025
-
Remaja Hilang di Batam Ditemukan di Masjid Cheng Ho Bengkong dalam Kondisi Lemah
-
Rempang Eco City Tak Masuk RPJMN, Proyek Pengembangan Segera Dihentikan?
-
Produk Cokelat Ndalem Naik Kelas, Jadi Bukti Nyata Keberpihakan BRI Terhadap UMKM