SuaraBatam.id - Dana hibah Rp2,04 miliar diserahkan Biro Administrasi Kesejahteraan Rakyat untuk pembangunan rumah ibadah dan yayasan di Kabupaten Bintan, Jumat (11/3/2022).
Dana hibah dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kepulauan Riau (Kepri) ini diserahkan Gubernur Kepri Ansar Ahmad dan didampingi oleh Plt Bupati Bintan Roby Kurniawan.
Melansir batamnews, Total penerima hibah di Kabupaten Bintan sebanyak 29. Masing-masing terdiri dari 13 Masjid, 7 Pondok Pesantren dan Yayasan, 3 TPQ, 3 Majelis Ta'lim, 2 Gereja dan 1 Vihara dengan total bantuan sebesar Rp2,04 miliar.
Hibah diterima langsung oleh perwakilan para pengurus rumah ibadah dan yayasan yang ada, bertempat di Aula Kantor Bupati Bintan.
"Kegiatan ini merupakan salah satu kepedulian pemerintah kepada masyarakat. Tidak hanya kepada masyarakat Bintan, tetapi kepada seluruh masyarakat Kepri," kata Gubernur Ansar dalam sambutannya.
"Untuk kabupaten dan kota lain sebagian sudah kita serahkan, dan hari ini di Bintan. Dari sini, Pemerintah ingin menegaskan bahwa pemerataan pembangunan itu diiringi juga dengan rasa toleransi yang dikemas dalam rasa kebersamaan," sambungnya.
Sementara itu, Plt Bupati Bintan Roby Kurniawan mewakili para penerima bantuan, berterimakasih kepada Pemprov Kepri. Menurut Roby, bantuan hibah ini sangat bermanfaat dalam upaya mengembangkan bidang keagamaan di Kabupaten Bintan.
"Tentu kita juga berharap agar pengurus masjid dan yayasan yang menerima bantuan ini bisa memanfaatkan bantuan ini dengan baik. Pertanggungjawabkan dengan sebaik-baiknya, karena semua bantuan ini harus dipertanggungjawabkan, baik kepada Allah SWT dan kepada masyarakat," tegas Roby.
Berita Terkait
-
Penjaga Rimba Bawah Air: Iwan Winarto Pahlawan Sunyi Penyelamat Laut Bintan
-
Karir Ambyar! Brigadir YAAS Dipecat Polda Kepri Usai Aniaya Calon Istri yang Hamil
-
Penipuan Pencairan Dana Hibah SAL, BSI: Itu Hoaks
-
Jelang Musda, Rizki Faisal Didukung Kader Hingga Ormas Pimpin Golkar Kepri
-
Jejak Eks Bupati Sleman Sri Purnomo: Dari Guru dan Bupati 2 Periode, Kini Ditahan Korupsi Dana Hibah
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar