Scroll untuk membaca artikel
Eliza Gusmeri
Senin, 07 Maret 2022 | 11:31 WIB
Warga Lubuklinggau berebut minyak goreng di mini market

SuaraBatam.id - Viral, sebuah video beredar di media sosial, memperlihatkan banyak warga yang berdesak-desakan dan ingin masuk ke satu minimarket.

Dalam video terlihat warga yang didominasi para ibu-ibu sudah berada di depan minimarket Indomaret di daerah itu demi mendapatkan minyak goreng.

Video itu di posting di @faktaindonesia, diketahui kejadian di Lubuklinggau, Sumsel, Jum’at (04/03/2022).

Kerumunan tersebut membuat karyawan minimarket kewalahan. Apalagi, ketika massa tiba-tiba memaksa berebut masuk.

Baca Juga: Viral Sejumlah Pria Gotong-royong Tarik Truk Terperosok, Gagal Sebab Tambangnya Putus Tapi Malah Tertawa Semua

Warga harus menunggu hingga tiga jam. Pengelola minimarket hanya mengizinkan tiap warga membeli satu liter saja.

Namun, karyawan minimarket tak bisa membendung masa dan akhirnya massa berhasil masuk ke dalam.

Video ini memicu banyak komentar dari netizen. Ada yang menyayangkan dan mengungkapkan kekecewaan pada pemerintah.

@ultramen.ribut
halo, pemerintah?

@anjayyy.pnr
epic moment
1d358 likesReply

Baca Juga: Diduga Berantem Sama Ayang, Perempuan Ini Nekat Lompat dari Motor, Warganet Ketar-Ketir Kondisi Lutut

@satyafradika
Wkwkwk zombie cukk

@mochamad_vikram
Masih kayak gini kok ekonomi melesat piye to pak de

@rnursalam92
Miris cok, pda kurang sabar mengntri

Load More