
SuaraBatam.id - Foto tersangka kasus Binomo, Indra Kenz memakai baju tahanan terlihat lemas beredar di media sosial. Polisi mengungkapkan kondisi terkini crazy rich Medan itu.
Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Gatot Repli Handoko menyatakan bahwa kondisi Indra Kenz dalam keadaan sehat.
"Kondisi Indra sampai saat ini masih keadaan sehat, karena kan kita ada tim yang setiap hari itu melakukan pengecekan kesehatan tahanan yang ada di rutan Mabes," ujar Kombes Gatot dikutip dari Batamnews.co.id--jaringan Suara.com, Minggu (6/3/2022).
![Indra Kenz saat foto dengan petugas polisi. [Instagram @lambegosiip]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/03/05/84552-indra-kenz.jpg)
Gatot menjelaskan bahwa Indra Kenz terlihat lemas dalam foto bukan karena sakit.
"Itu kan orang lemes banyak, mungkin belum makan atau apa. Itu sehat kondisinya masih sehat, barusan kita cek," ujar dia.
Dia menegaskan Indra Kenz atau Indra Kesuma belum pernah sakit selama berada di rutan Bareskrim Polri.
"Nggak, nggak pernah sakit, belum pernah sakit di dalam rutan," sebut Gatot.
Sebelumnya, Indra Kenz sudah ditahan karena kasus Binomo. Di akhir pekan ini, foto Indra Kenz dengan menggunakan baju tahanan juga tersebar di internet.
Bareskrim Polri menyita sejumlah aset milik tersangka kasus investasi bodong aplikasi Binomo, Indra Kenz, yang juga dijerat pasal tindak pidana pencucian uang (TPPU). Aset yang disita berupa mobil Ferrari hingga Tesla.
Bareskrim Polri mengirimkan surat ke Badan Pertanahan Nasional (BPN) serta Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPTAK) terkait aset Indra Kenz. Surat tersebut terkait keperluan penyitaan.
"Ada mobil listrik merek Tesla model 3 warna biru, mobil Ferrari California tahun 2012, rumah di Deli Serdang Sumut seharga kurang-lebih Rp 6 miliar, rumah di Medan seharga kurang-lebih Rp 1,7 miliar, rumah di Tangerang," ujar Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dirtipideksus) Bareskrim Polri Brigjen Whisnu Hermawan, Jumat (4/3/2022).
Aset milik Indra Kenz mayoritas berada di Medan, Sumatera Utara (Sumut). Selain itu, rekening milik Indra Kenz yang berisi miliaran rupiah disita.
Berita Terkait
-
Update Terkini Laporan Ridwan Kamil Terkait Postingan Lisa Mariana, Begini Kata Bareskrim
-
7 Fakta Ridwan Kamil Laporkan Lisa Mariana ke Mabes Polri Pakai Pasal Ini
-
Digaji Puluhan Juta, Dua WNA China Ditetapkan Sebagai Tersangka Kasus SMS Phishing Melalui BTS Palsu
-
Bareskrim Polri Subdit V Siap Jemput Investor yang 'Kabur' dari IHSG
-
Bareskrim Selidiki Teror Kepala Babi di Kantor Tempo, Cek CCTV
Terpopuler
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Ciro Alves pada Musim Depan
- 5 Rekomendasi Body Lotion Lokal untuk Mencerahkan Kulit, Harga Mulai Rp17 Ribu
- Cyrus Margono Terancam Tak Bersyarat Bela Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2025
- Rangkaian Skincare Viva untuk Memutihkan Wajah, Murah Meriah Hempas Kulit Kusam
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp70 Jutaan: Lengkap dengan Spesifikasi dan Estimasi Pajak
Pilihan
-
Bobotoh Bersuara: Ciro Alves Sayonara, Viking Anggap Itu Misteri
-
Gelombang Kekesalan Jakmania Memuncak: Carlos Pena di Ujung Tanduk Pemecatan
-
Hasil Seri Kontra Arema FC Bikin Bangga Persebaya, Ini Penyebabnya
-
Pratama Arhan Mulai 'Terbuang' dari Timnas Indonesia, Mertua Acuh: Terserah
-
Heboh Wahana Permainan di Pasar Malam Alkid Keraton Solo Ambruk
Terkini
-
9 WNA Dideportasi Imigrasi Batam gegara Salahgunakan Izin Tinggal
-
5 Alasan Mengapa Mobil Rental adalah Pilihan Cerdas untuk Liburan Anda
-
Inilah 5 Kebiasaan yang Membuat Tagihan Listrik Bisa Bengkak!
-
Mantri Perempuan BRI Ini Refleksikan Semangat Kartini: Tanpa Lelah Berdayakan Pengusaha Mikro
-
Rayakan Hari Kartini, BRI Perkuat Komitmen pada Kesetaraan Gender, Berdayakan Kaum Perempuan