SuaraBatam.id - Foto tersangka kasus Binomo, Indra Kenz memakai baju tahanan terlihat lemas beredar di media sosial. Polisi mengungkapkan kondisi terkini crazy rich Medan itu.
Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Gatot Repli Handoko menyatakan bahwa kondisi Indra Kenz dalam keadaan sehat.
"Kondisi Indra sampai saat ini masih keadaan sehat, karena kan kita ada tim yang setiap hari itu melakukan pengecekan kesehatan tahanan yang ada di rutan Mabes," ujar Kombes Gatot dikutip dari Batamnews.co.id--jaringan Suara.com, Minggu (6/3/2022).
Gatot menjelaskan bahwa Indra Kenz terlihat lemas dalam foto bukan karena sakit.
"Itu kan orang lemes banyak, mungkin belum makan atau apa. Itu sehat kondisinya masih sehat, barusan kita cek," ujar dia.
Dia menegaskan Indra Kenz atau Indra Kesuma belum pernah sakit selama berada di rutan Bareskrim Polri.
"Nggak, nggak pernah sakit, belum pernah sakit di dalam rutan," sebut Gatot.
Sebelumnya, Indra Kenz sudah ditahan karena kasus Binomo. Di akhir pekan ini, foto Indra Kenz dengan menggunakan baju tahanan juga tersebar di internet.
Bareskrim Polri menyita sejumlah aset milik tersangka kasus investasi bodong aplikasi Binomo, Indra Kenz, yang juga dijerat pasal tindak pidana pencucian uang (TPPU). Aset yang disita berupa mobil Ferrari hingga Tesla.
Bareskrim Polri mengirimkan surat ke Badan Pertanahan Nasional (BPN) serta Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPTAK) terkait aset Indra Kenz. Surat tersebut terkait keperluan penyitaan.
"Ada mobil listrik merek Tesla model 3 warna biru, mobil Ferrari California tahun 2012, rumah di Deli Serdang Sumut seharga kurang-lebih Rp 6 miliar, rumah di Medan seharga kurang-lebih Rp 1,7 miliar, rumah di Tangerang," ujar Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dirtipideksus) Bareskrim Polri Brigjen Whisnu Hermawan, Jumat (4/3/2022).
Aset milik Indra Kenz mayoritas berada di Medan, Sumatera Utara (Sumut). Selain itu, rekening milik Indra Kenz yang berisi miliaran rupiah disita.
Berita Terkait
-
Daftar Aset Kekayaan Indra Kenz yang Disita Polisi, Terancam Jatuh Miskin Gara-gara Kasus Binomo
-
Usai Indra Kenz dan Doni Salmanan, Sederet Nama Affiliator Bermunculan, Netizen: Usut Tuntas!
-
Bukan Binomo, Ini yang Bikin Doni Salmanan Terancam Hukuman 20 Tahun Penjara
-
Bukan Binomo, Polisi Ungkap Kasus Binary Option yang Menjerat Doni Salmanan
-
Mewah Seperti Istana Megah, 5 Potret Mewah Rumah Indra Kenz
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar