SuaraBatam.id - Bekas galian pasir kawasan Kampung Jabi, Kecamatan Nongsa, Kota Batam memakan korban jiwa lagi.
Seorang bocah berinisial RA (2) nyawanya tak dapat tertolong usai tenggelam di lokasi itu pada Minggu (27/2/2022).
Bocah tenggelam dalam kubangan bekas galian pasir yang berada di belakang rumah kakeknya.
Kapolsek Nongsa, Kompol Yudi Arvian menyebutkan RA bermain dengan kakaknya di belakang rumah kakeknya pukul 11.00 WIB.
"Dia (korban) bermain dengan kakaknya di belakang rumah kakek mereka," ujar Yudi dikutip dari Batamnews.co.id--jaringan Suara.com.
Saat ayah RA mencari kedua anaknya, kakak RA memberitahu jika adiknya itu tenggelam.
"Saat itu ayah korban melihat tubuh korban sudah mengapung," terang Kapolsek.
RA cepat-cepat dibawa ke Puskesmas Jabi oleh warga sekitar. Namun nahas nyawanya tak terselamatkan.
Polisi kemudian melakukan olah TKP dan meminta keterangan dari beberapa saksi.
"Korban sudah dibawa ke pemakaman Kampung Jabi untuk dimakamkan," imbuhnya.
Ade warga sekitar mengatakan bahwa kubangan tersebut merupakan bekas tambang pasir yang dulunya menggunakan sistem penyedotan.
"Dulu kan sistem sedot, jadi itu kubangan bekas galian pasir," terangnya.
Menurutnya, tempat lokasi tersebut memang sangat membahayakan, terlebih warga sekitar khususnya anak-anak yang kerap bermain di lokasi tersebut.
Ini merupakan kejadian kedua dalam sepekan terakhir. Pada Selasa (22/2/2022) lalu, seorang pelajar kelas 6 SD juga tewas tenggelam di kubangan bekas galian pasir di Kampung Tengah, Kelurahan Batubesar, Kecamatan Nongsa.
Berita Terkait
-
Sempat Hilang Saat Mandi Hujan, Bocah 1 Tahun Ini Ditemukan Tak Bernyawa di Selokan
-
Nekat Berenang saat Hujan Deras, Bocah 13 Tahun Tewas Tenggelam di Kali Sunter
-
Kocak! Dikira Tenggelam, Bocah di Brebes Prank Tim SAR: Malah Nonton Evakuasi
-
Warga Sudah Panik, Bocah di Brebes yang Dikira Tenggelam Malah Nonton Tim SAR Nyari di Sungai
-
Duh, Bocah 14 Tahun Tewas Tenggelam Saat Berenang Di Waduk Flamboyan Cengkareng
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024
-
Melestarikan Mangrove, Mengangkat Ekonomi: Perjuangan Gari di Kampung Tua Bakau Serip, Desa Binaan Astra